Bill Gates Sebut Pandemi Covid Mungkin Berakhir pada 2022

Rabu, 22 Desember 2021 - 12:52 WIB
loading...
A A A
Peringatan Gates adalah salah satu statistik sederhana dan kenyataan bahwa Omicron hanya dipelajari untuk waktu yang singkat.

Meskipun ada harapan Omicron kurang mematikan daripada varian Delta, perlu diingat bahwa varian Delta lebih menular dan mematikan daripada strain Alpha yang digantikannya.

Transmisi Omicron dilaporkan eksponensial, jika Omicron menyebar dua kali lebih mudah dari varian Delta tetapi setengahnya mematikan, Omicron masih akan membunuh lebih banyak orang, menurut laporan pakar.

Indikator awal menunjukkan individu yang telah divaksinasi masih lebih kecil kemungkinannya untuk terinfeksi varian Omicron dan cenderung tidak memiliki gejala yang parah.

Individu yang telah menerima suntikan booster telah menunjukkan ketahanan yang lebih baik.

Sementara Gates percaya beberapa bulan ke depan bisa suram, dia menawarkan optimisme untuk 2022.

Dia menggarisbawahi, kemampuan Omicron bergerak "cepat" akan menunjukkan gelombang terbaru dapat "berlangsung kurang dari 3 bulan."

"Beberapa bulan itu bisa jadi buruk, tapi saya tetap percaya jika kita mengambil langkah yang tepat, pandemi bisa berakhir pada 2022," ujar Gates.

“Saya tahu ini membuat frustrasi untuk memasuki musim liburan lagi dengan COVID membayangi kita. Tapi selamanya tidak akan seperti ini. Suatu hari pandemi akan berakhir, dan semakin baik kita menjaga satu sama lain, semakin cepat waktunya akan tiba,” pungkas dia.
(sya)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1513 seconds (0.1#10.140)