Keliru Menganalisis, Jepang Cabut Penilaian Korut Luncurkan Dua Rudal Balistik

Kamis, 11 November 2021 - 17:17 WIB
loading...
A A A
“Saat menganalisis rudal, bukan berarti Anda bisa menghitung jumlah rudal yang diluncurkan dengan melihat lintasannya dengan mata kepala sendiri. Biasanya melalui sistem signal intelligence (SIGNIT),” terang Cho.



Sambil menekankan bahwa prosedur yang cermat sangat penting ketika menganalisis masalah keamanan kritis, Cho mencatat bahwa tekanan publik dan pemerintah juga mengharuskan analis untuk menyerahkan kesimpulan mereka dengan cepat, yang dapat membuat mereka harus merevisi penilaian awal mereka nanti.

“Selalu ada kesenjangan antara analis dan mereka yang membuat penilaian politik, yang menghasilkan pengumuman publik yang cepat tanpa memberikan waktu yang cukup antara penilaian awal dan penilaian lanjutan,” kata Cho kepada NK News.

Mengenai bagaimana Tokyo dapat meningkatkan kemampuan deteksinya, Cho mencatat langkah Jepang baru-baru ini untuk bergabung dengan aliansi berbagi intelijen Five Eyes dari Australia, Kanada, Selandia Baru, Inggris, dan AS untuk meningkatkan presisi dalam analisis intelijennya.

(ian)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2029 seconds (0.1#10.140)