Demi Selamatkan Anak-anaknya di Laut, Ibu Ini Tewas Minum Air Kencingnya Sendiri

Senin, 20 September 2021 - 12:49 WIB
loading...
Demi Selamatkan Anak-anaknya...
Mariely Chacon (tengah), Ibu yang tewas setelah minum air kencingnya sendiri agar bisa menyusui kedua anaknya saat mereka terombang-ambing di laut berhari-hari. Foto/news.com.au via Facebook
A A A
CARACAS - Seorang Ibu asal Venezuela tewas setelah meminum air kencingnya sendiri agar bisa menyusui dua anaknya. Aksi penyelamatan yang memilukan ini terjadi saat mereka terombang-ambing di laut setelah kapal mereka hancur diterjang ombak besar.

Dua anak itu ditemukan masih hidup dan menempel pada tubuh Ibu mereka yang telah meninggal. Mereka terombang-ambing dengan menaiki sekoci selama berhari-hari.



Mariely ChacĂłn, 40, berada di atas kapal Thor pada 3 September 2021 bersama dengan putranya yang berusia enam tahun, putrinya yang berusia dua tahun, suami dan pengasuh untuk pelayaran yang menyenangkan dari Higuerote ke Pulau Tortuga di Karibia.

Selama perjalanan ke pulau tak berpenghuni itu, gelombang laut menghantam kapal dan menghancurkan lambungnya. Tragedi itu memaksa keluarga tersebut menghabiskan empat hari di sekoci di bawah terik matahari.

Ibu yang putus asa itu memutuskan bahwa satu-satunya cara untuk menyelamatkan anak-anaknya adalah dengan meminum air kencing atau urine-nya sendiri, yang memungkinkannya untuk bisa menyusui mereka selama cobaan berat tersebut.
Demi Selamatkan Anak-anaknya di Laut, Ibu Ini Tewas Minum Air Kencingnya Sendiri

Tim penyelamat akhirnya menemukan para penyintas, termasuk anak-anak—yang diidentifikasi sebagai Jose David dan Maria Beatriz Camblor Chacon—dan pengasuh mereka, Verónica Martinez, 25, yang ditemukan sedang berjongkok di lemari es kosong untuk menghindari suhu yang membakar.

Anak-anak, yang ditemukan menempel di tubuh Ibu mereka, dan Martinez dirawat karena dehidrasi dan luka bakar tingkat pertama.

Lima orang lain yang berada di atas perahu yang tertimpa musibah itu—termasuk sang Ayah, Remis David Camblor—belum ditemukan.

ChacĂłn menderita kegagalan organ karena penipisan elektrolit yang disebabkan oleh dehidrasi, yang mungkin dipercepat oleh menyusui. Demikian disampaikan sumber kedokteran forensik setempat kepada La RepĂşblica, yang dilansir Senin (20/9/2021).

Otoritas Maritim Nasional Venezuela, INEA, mengatakan sekoci itu terlihat pada 18.20 sore tanggal 6 September 2021 hanyut dari pulau La Orchila. Kapal Coast Guard AB Carecare tiba di lokasi kejadian pada pukul 14.10 keesokan harinya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2390 seconds (0.1#10.140)