Taliban Menguat di Afghanistan, Lima Pemimpin Negara Asia Tengah Ketar-ketir

Jum'at, 06 Agustus 2021 - 18:36 WIB
loading...
Taliban Menguat di Afghanistan,...
Pejuang berpatroli setelah pasukan pemerintah menguasai beberapa wilayah kota Herat, Afghanistan. Foto/epa
A A A
AVAZA - Para pemimpin lima negara Asia Tengah berkumpul untuk pembicaraan di Turkmenistan pada Jumat (6/8).

Mereka membahas perang yang sedang berkecamuk di negara tetangga Afghanistan.

Pembicaraan di kota Laut Kaspia, Avaza, terjadi ketika Taliban menantang pasukan pemerintah Afghanistan di beberapa kota besar setelah berpekan-pekan memperoleh keuntungan di pedesaan, termasuk di provinsi-provinsi di sebelah tiga bekas 'stan' Soviet yang berbatasan dengan Afghanistan yakni Tajikistan, Turkmenistan dan Uzbekistan.



Presiden Turkmenistan Gurbanguly Berdymukhamedov menyebut Afghanistan "pertanyaan yang mengkhawatirkan kita semua" pada Rabu saat televisi menunjukkan dia menerima rekannya dari Tajikistan, Emomali Rakhmon untuk pembicaraan bilateral menjelang konferensi tingkat tinggi (KTT).



Rusia, sementara itu, terlibat dalam latihan militer bersama di dekat perbatasan Afghanistan di Tajikistan dan Uzbekistan ketika seorang pejabat tinggi militer Kremlin terbang ke wilayah itu pada Kamis untuk mengamati latihan dan mengadakan pembicaraan.



Pertempuran di Afghanistan mulai meningkat pada Mei, ketika Amerika Serikat (AS) dan pasukan asing lainnya mulai menarik diri.

Pada Juni, Taliban merebut persimpangan utama Afghanistan dengan Tajikistan, Shir Khan Bandar, sementara pasukan Kabul dipaksa mundur ke Tajikistan dan Uzbekistan dalam beberapa pekan terakhir selama pertempuran sengit dengan Taliban.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2291 seconds (0.1#10.140)