Fenomena Aneh, Ratusan Sinkhole Muncul di Kroasia Pasca Diguncang Gempa

Sabtu, 06 Maret 2021 - 03:41 WIB
loading...
Fenomena Aneh, Ratusan Sinkhole Muncul di Kroasia Pasca Diguncang Gempa
Ratusan sinkhole muncul di Kroasia pasca gempa dahsyat melanda. Foto/Sputnik
A A A
ZAGREB - Gempa bumi dahsyat yang melanda Kroasia pada bulan Desember lalu telah memicu kemunculan fenomena aneh. Ratusan sinkhole bermunculan secara masif di wilayah tengah negara tersebut.

Wilayah tengah Kroasia sekitar 40 kilometer barat daya ibu kota, Zagreb, dipenuhi dengan sinkhole dari semua ukuran. Lubang-lubang itu yang muncul setelah gempa berkekuatan 6,4 skala Richter mengguncang negara itu pada bulan Desember lalu, yang menewaskan tujuh orang dan menyebabkan kerusakan secara luas.

Para ilmuwan telah berbondong-bondong ke Mecencani dan desa-desa lain di wilayah berpenduduk jarang itu untuk melakukan observasi dan studi.



“Ini disebut sinkhole, dan muncul karena komposisi geologi spesifik daerah ini, karena tanah bertumpu pada batuan kapur yang sangat jenuh dengan air tanah,” terang ahli geologi dari Survei Geologi Kroasia, Josip Terzic, seperti dikutip dari US News, Sabtu (6/3/2021).

Meskipun kemunculan sinkhole bukan hal yang aneh setelah aktivitas seismik yang kuat, penduduk telah dibuat bingung dengan jumlah mereka. Sekitar 100 sinkhole telah terlihat selama dua bulan terakhir dan kecepatan kemunculannya setelah gempa utama pada 29 Desember, yang diikuti oleh serangkaian gempa susulan.

Ahli geologi mengatakan bahwa gempa itu mempercepat proses pembentukan sinkhole yang biasanya memakan waktu bertahun-tahun, bahkan puluhan tahun.



Terzic mengatakan para ilmuwan sedang merencanakan berbagai metode eksplorasi untuk menentukan morfologi bawah air dan karakteristik lainnya. Dia berbicara kepada The Associated Press saat dia berdiri di samping lubang besar yang katanya memiliki kedalaman dan lebarnya hingga 15 meter.

Beberapa sinkhole muncul di rumah warga atau di tanah pertanian mereka, mendorong pihak berwenang untuk berhati-hati.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1521 seconds (0.1#10.140)