Gedung Putih Sebut Biden Segera Telepon Raja Salman

Kamis, 25 Februari 2021 - 17:24 WIB
loading...
Gedung Putih Sebut Biden Segera Telepon Raja Salman
Gedung Putih sebut Presiden AS, Joe Biden akan segera melakukan komunikasi dengan pemimpin Arab Saudi, Raja Salman al-Saud dalam waktu dekat. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden akan segera melakukan komunikasi dengan pemimpin Arab Saudi, Raja Salman al-Saud dalam waktu dekat. Hal itu disampaikan juru bicara Gedung Putih, Jen Psaki.

Psaki menuturkan, saat ini kedua belah pihak sedang mencocokan jadwal untuk kedua pemimpin negara melakukan pembicaraan.

“Kami berharap itu segera terjadi. Kami masih dalam proses penjadwalan kapan itu akan terjadi," kata Psaki dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Al Arabiya pada Kamis (25/2/2021).

Ditanya tentang apa yang diharapkan untuk dibahas, Psaki menolak untuk memberikan pratinjau. “Mereka akan membahas berbagai topik,” katanya.

Meskipun pemerintahan Biden mengambil pendekatan yang kurang bersahabat terhadap Riyadh daripada pemerintahan AS sebelumnya, Psaki menuturkan bahwa Washington dan Riyadh adalah sahabat, yang memiliki sejarah hubungan yang panjang.

"Ada area yang akan kami kerjakan dengan Saudi, termasuk memastikan bahwa mereka memiliki perlindungan yang mereka butuhkan untuk menghadapi ancaman yang mereka hadapi," tambahnya.
(esn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1766 seconds (0.1#10.140)