Jill Biden atau Melania Trump, Siapa Ibu Negara AS Selanjutnya?

Rabu, 04 November 2020 - 00:14 WIB
loading...
A A A
"Di tahun 2008, setelah kami memenangkan pemilu, tidak ada yang benar-benar mengharapkan saya untuk terus mengajar," ungkap Jill Biden dalam wawancara tentang pekerjaannya sebagai Second Lady.

Melania Trump Lagi?

Melania Trump yang lahir pada 26 April 1970 adalah mantan model dan pengusaha wanita Slovenia-Amerika. Dia adalah Ibu Negara AS saat ini, sebagai istri presiden AS ke-45 Donald Trump.

Melania lahir di Novo Mesto dan dibesarkan di Sevnica, Republik Yugoslavia di Slovenia. Dia bekerja sebagai model fashion melalui agensi di Milan dan Paris dan pindah ke New York City pada 1996. Dia dikaitkan dengan Irene Marie Models dan Trump Model Management.

Pada Maret 2001 dia resmi menjadi penduduk tetap AS. Dia menikah dengan pengusaha, pengembang real estat dan tokoh televisi Donald Trump pada Januari 2005, melahirkan putra mereka Barron pada Maret 2006, dan memperoleh kewarganegaraan AS pada Juli 2006.

Setelah Louisa Adams, dia adalah Ibu Negara kedua yang lahir di luar negeri, yang pertama menjadi warga negara naturalisasi dan yang pertama yang bahasa ibunya bukan bahasa Inggris.

Menurut survei Gallup bulan lalu, peringkat popularitas Melania Trump lebih tinggi daripada suaminya, 47% banding 41%.

Dia sedikit tertinggal dari peringkat popularitas Jill Biden yaitu 49%, dalam jajak pendapat yang sama.

Meski demikian, Ibu Negara AS Melania memiliki peringkat tidak disukai yang jauh lebih tinggi dalam jajak pendapat itu yakni 43% dibandingkan Jill Biden 27%.
(sya)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0919 seconds (0.1#10.140)