Armenia Kerahkan S-300 Rusia, Azerbaijan Bersumpah Menghancurkannya

Rabu, 30 September 2020 - 12:20 WIB
loading...
Armenia Kerahkan S-300...
Sistem pertahanan rudal S-300 buatan Rusia. Foto/Anadolu
A A A
YEREVAN - Armenia mulai merelokasi sistem rudal S-300 dari Yerevan ke daerah perbatasan di sepanjang wilayah Nagorno-Karabakh , wilayah Azerbaijan yang memerdekakan diri.

Pengerahan senjata pertahanan buatan Rusia itu diungkap Kementerian Pertahanan Azerbaijan yang bersumber dari data intelijen.

(Baca juga : Dibombardir Artileri Azerbaijan, Pasukan Armenia Menangis Ingin Pulang )

"Menurut informasi intelijen kami, sistem rudal anti-pesawat S-300 yang mempertahankan wilayah udara Yerevan telah dipindahkan dari tugas tempur dan bergerak ke arah wilayah pendudukan," kata kepala layanan pers Kementerian Pertahanan Azerbaijan, Kolonel Vagif Dargahli, seperti dikutip Anadolu, Rabu (30/9/2020). (Baca: Jet Tempur F-16 Turki Tembak Jatuh Su-25 Armenia, Azerbaijan Anggap Bualan )

Dia menegaskan bahwa sistem rudal itu akan bernasib sama dengan peralatan militeraa lainnya yang dihancurkan oleh tentara Azerbaijan di daerah Upper Karabakh. (Baca juga : Seorang Warga Indonesia yang Disandera Abu Sayyaf Tewas Ditembak )

Militer Armenia maupun pasukan yang mengontrol Nagorno-Karabakh belum mengonfirmasi laporan pengerahan sistem rudal S-300 buatan Rusia tersebut.

Dargahli mengatakan bentrokan baru-baru ini sekali lagi telah mengungkap mitos bahwa tentara Armenia adalah kekuatan yang tak terkalahkan. (Baca: Konflik Memanas, Armenia Ancam Azerbaijan dengan Rudal Iskander Rusia )

Dia mengatakan tentara Azerbaijan telah menetralkan satu tank Armenia lagi dalam pertempuran di sekitar desa Goyarkh di distrik Aghdara, Nagorno-Karabakh yang diduduki Armenia.

Perwira itu mengatakan operasi Azerbaijan telah benar-benar mendemoralisasi resimen tentara Armenia di Madagiz.

“Tentara mereka panik. Banyak dari mereka, termasuk (tentara) cadangan yang baru tiba, menolak ikut pertempuran dan meninggalkan daerah pertempuran," kata Dargahli.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1288 seconds (0.1#10.140)