Azerbaijan Bantah Serang Armenia dengan F-16 Turki

Selasa, 29 September 2020 - 16:14 WIB
loading...
Azerbaijan Bantah Serang...
Azerbaijan membatah telah menyerang Armenia dengan jet tempu F-16 Turki. Foto/Bulgarian Military
A A A
BAKU - Pejabat pertahanan Azerbaijan membantah laporan Armenia bahwa pesawat tempur F-16 Turki mendukung pasukan negara itu dalam pertempuran yang sedang berlangsung di Nagorno Karabakh dan menyebutnya sebagai disiformasi. Sebelumnya, Yerevan memperingatkan pihaknya akan mengerahkan rudal taktis jika jet tempur digunakan.

"Angkatan Udara Azerbaijan tidak memiliki jet tempur F-16," kata juru bicara Kementerian Pertahanan negara itu, Vagif Dargyahly, kepada kantor berita Rusia Interfax yang disitir Russia Today, Selasa (29/9/2020).

Pejabat militer itu mengecam Presiden Armenia Armen Sarkissian, yang menuduh Turki secara langsung menyediakan jet buatan Lockheed Martin itu untuk Baku sehari sebelumnya. (Baca juga: Perang Nagorno-Karabakh: Azerbaijan Menyerang dengan F-16 Turki, Puluhan Tewas )

Juga pada hari Senin, pemimpin wilayah Nagorno-Karabakh yang disengketakan, Arayik Harutyunyan, menuduh bahwa pasukan lokal telah menembak jatuh apa yang dia sebut sebagai F-16 Turki. Terkait itu Dargyahly menolak klaim tersebut, menggambarkannya sebagai sebuah kebohongan dan provokasi.

"Anda tidak dapat menghancurkan apa yang tidak ada," ujarnya.

Tidak ada informasi yang dapat dipercaya di domain publik yang menunjukkan bahwa Azerbaijan pernah menerima pengiriman jet buatan Amerika Serikat (AS) itu. Data terbuka menunjukkan Angkatan Udara Azerbaijan sangat bergantung pada persenjataan buatan Soviet dan Rusia, dengan jet MiG-29 menjadi tulang punggung armada tempurnya.

Yerevan sebelumnya telah mengancam bahwa semua opsi militer, termasuk penyebaran Iskander, rudal taktis buatan Rusia, ada di meja jika Turki menggunakan F-16 untuk mendukung perjuangan Azerbaijan di Nagorno-Karabakh. (Baca: Konflik Memanas, Armenia Ancam Azerbaijan dengan Rudal Iskander Rusia )

Peringatan keras itu datang setelah kedua pihak yang berperang saling menuduh merekrut militan Suriah untuk berperang di wilayah pegunungan, yang dijalankan dan dihuni oleh etnis Armenia tetapi dianggap sebagai bagian dari wilayah Azerbaijan di Baku.

Sementara itu, Azerbaijan berulang kali berdalih bahwa Turki tidak terlibat dalam permusuhan di Nagorno-Karabakh. Pejabat Ankara secara terbuka mendukung perjuangan Azerbaijan, menjanjikan "dukungan penuh" dan menyerukan Yerevan untuk mengosongkan tanah yang "diduduki".(Baca juga: Erdogan pada Armenia: Segera Angkat Kaki dari Nagorno-Karabakh! )
(ber)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Alasan Presiden Erdogan...
5 Alasan Presiden Erdogan Sebut Masjid Al Aqsa sebagai Garis Merah bagi Turki
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
Turki Hancurkan Terowongan...
Turki Hancurkan Terowongan 121 Km di Suriah Utara sejak Januari
Israel dan Turki Kerap...
Israel dan Turki Kerap Bersitegang dalam Isu Gaza, tapi untuk Suriah, Mereka Mesra dan Kompak
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek KAAN, Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Siapa Saja Negara NATO...
Siapa Saja Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina?
Netanyahu Melobi AS...
Netanyahu Melobi AS agar Tidak Jual Jet Tempur F-35 ke Turki
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
Profil Cak Lontong,...
Profil Cak Lontong, Pelawak Cerdas yang Diangkat Jadi Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
Berita Terkini
Gulingkan Assad, Ahmed...
Gulingkan Assad, Ahmed al-Sharaa Ingin Suriah Normalisasi Hubungan dengan Israel
17 menit yang lalu
Terancam Perang dengan...
Terancam Perang dengan India, Pakistan Siap Investigasi Netral Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir
1 jam yang lalu
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
2 jam yang lalu
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
2 jam yang lalu
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
3 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, 14 Orang Tewas, Lebih dari 750 Luka
3 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur F-35 AS Dibatalkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved