Elon Musk Peringatkan Pembantaian Nyata di Eropa Barat

Senin, 07 April 2025 - 15:39 WIB
loading...
Elon Musk Peringatkan...
Miliarder dan pejabat pemerintah AS Elon Musk. Foto/irna
A A A
FLORENCE - Miliarder Amerika Serikat (AS) Elon Musk memperingatkan banjir imigran telah menciptakan risiko lonjakan terorisme di Eropa Barat, yang ditandai dengan pembunuhan massal yang meluas.

Menurut data dari Badan Suaka Uni Eropa (EUAA), lebih dari 500.000 permohonan suaka diajukan di blok tersebut pada paruh pertama tahun 2024, hampir sama dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Sekitar 24% diajukan di Jerman, diikuti oleh Italia dan Spanyol dengan masing-masing 17%.

Dalam pidato videonya di kongres partai sayap kanan Italia Lega Nord (Liga Utara) di Florence pada hari Minggu, CEO Tesla dan SpaceX itu mengatakan, "Migrasi massal adalah hal yang gila."

“Dengan adanya terorisme, pada akhirnya kita akan melihat pembunuhan massal di Eropa. Teman-teman Anda, keluarga Anda, mereka semua akan berada dalam risiko. Kita melihat peningkatan besar dalam jumlah serangan di Italia dan di Eropa, secara umum, dan media mencoba mengurangi dampak dari serangan ini. Kita akan melihat pembunuhan massal di Eropa. Ini adalah trennya... Ini akan mengarah pada pembantaian nyata di Eropa,” ujar Musk.

“Masuknya orang asing dengan budaya yang berbeda akan menyebabkan kehancuran negara mana pun yang mengizinkannya, ini adalah situasi yang sangat sulit,” tegas dia, seperti dikutip surat kabar Corriere della Sera.

“Ada 8 miliar orang di dunia. Jika sebagian kecil dari seluruh dunia tiba di negara berpenduduk 50 juta, itu akan mengubahnya menjadi negara yang berbeda,” jelas Musk.

“Satu negara bukanlah geografi tetapi orang-orang yang menghuninya. Ini adalah konsep mendasar, yang seharusnya jelas,” ujar dia.

Musk juga membahas masalah tarif besar-besaran yang diberlakukan Trump pada sebagian besar mitra dagang Amerika pada hari Kamis, dengan harapan AS dan Uni Eropa (UE) “akan dapat menciptakan kemitraan yang sangat dekat dan kuat… (dan) bergerak menuju zona tarif nol di masa mendatang dengan kawasan perdagangan bebas di antaranya.”

Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen sebelumnya menggambarkan langkah Trump sebagai “pukulan telak bagi ekonomi dunia” dan mengatakan UE sedang mempersiapkan tindakan balasan jika pembicaraan tarif dengan Washington gagal.

Baca juga: Katanya Demokratis, 12.000 Warga Inggris Ditangkap Tiap Tahun Akibat Postingan Medsos
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lebih dari 550 Eks Pejabat...
Lebih dari 550 Eks Pejabat Israel Desak Trump Akhiri Perang Gaza
Trump Tiba di Arab Saudi,...
Trump Tiba di Arab Saudi, Disambut Putra Mahkota Mohammed bin Salman
Diego Garcia yang Berjarak...
Diego Garcia yang Berjarak 2.877 Km dari Indonesia Jadi Pangkalan Pesawat Pengebom AS
Hubungan Trump-Netanyahu...
Hubungan Trump-Netanyahu Retak Makin Dalam, Keduanya Saling Frustrasi
Hamas Bebaskan Sandera...
Hamas Bebaskan Sandera Israel-Amerika Edan Alexander, Zionis Tetap Bombardir Gaza
Begini Spesifikasi Boeing...
Begini Spesifikasi Boeing 747-8, Hadiah Pesawat Supermewah Qatar untuk Donald Trump
AS Potong Tarif Barang-barang...
AS Potong Tarif Barang-barang Receh China dari 120% Jadi 54%
Perbandingan Jet Tempur...
Perbandingan Jet Tempur J-10C dan Dassault Rafale, Spesifikasi dan Harganya
Dikawal Jet Tempur F-15,...
Dikawal Jet Tempur F-15, Trump Tiba di Saudi
Rekomendasi
Sinopsis Drama Korea...
Sinopsis Drama Korea Tastefully Yours, Kisah Romansa di Balik Keajaiban Kuliner
Kadin Bakal Bangun 1.000...
Kadin Bakal Bangun 1.000 Dapur Umum Makan Bergizi Gratis
Aturan Penggunaan Media...
Aturan Penggunaan Media Sosial di ASEAN Didesak untuk Dibuat
Berita Terkini
Lebih dari 550 Eks Pejabat...
Lebih dari 550 Eks Pejabat Israel Desak Trump Akhiri Perang Gaza
Macron Dituding Bawa...
Macron Dituding Bawa Kokain saat ke Ukraina, Ini Kata Pemerintah Prancis
Hamas Murka Pemukim...
Hamas Murka Pemukim Israel Ingin Sembelih Domba di Masjid Al-Aqsa
Trump Tiba di Arab Saudi,...
Trump Tiba di Arab Saudi, Disambut Putra Mahkota Mohammed bin Salman
Agama Warga Negara India...
Agama Warga Negara India dan Persentasenya di Tengah Perang Terbaru Lawan Pakistan
Diego Garcia yang Berjarak...
Diego Garcia yang Berjarak 2.877 Km dari Indonesia Jadi Pangkalan Pesawat Pengebom AS
Infografis
Bill Gates Sumbang Rp2,6...
Bill Gates Sumbang Rp2,6 Triliun tapi Minta Uji Vaksin di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved