10 Presiden yang Pernah Masuk dalam Ka'bah, 4 Orang dari Indonesia
loading...
A
A
A
7. Presiden Azerbaijan Ilham Aliyev
Presiden Ilham Aliyev mengunjungi Makkah pada tahun 2015 bersama istrinya, Mehriban Aliyeva, dan anak-anaknya, Leyla, Arzu, dan Heydar.
Dalam kunjungan pertamanya ke Makkah ini, Aliyev diberi kehormatan memasuki Ka'bah. Selain menunaikan ibadah umrah, kunjungan tersebut juga bertujuan untuk membahas kerja sama di bidang minyak, gas, pariwisata, dan pertanian dengan Raja Salman.
8. Presiden Chechnya Ramzan Kadyrov
Presiden Chechnya Ramzan Kadyrov telah beberapa kali mengunjungi Makkah. Pada tahun 2015, dia bersama ibunya dan beberapa rekannya diberi kesempatan untuk memasuki Ka'bah.
Momen tersebut sangat emosional bagi Kadyrov dan rombongannya, mengingat tidak semua orang mendapatkan kesempatan tersebut. Sebelumnya, pada tahun 2013, Kadyrov juga pernah mengunjungi Ka'bah.
9. Presiden Tajikistan Emomali Rahmon
Presiden Emomali Rahmon mengunjungi Arab Saudi pada tahun 2015 dan diberi kehormatan untuk memasuki Ka'bah.
Kunjungan tersebut juga mencakup pertemuan dengan Raja Salman untuk menandatangani perjanjian bilateral baru dan mendiskusikan upaya memerangi terorisme, ekstremisme, perdagangan narkotika, dan organisasi kriminal transnasional.
10. Presiden Suriah Ahmad Al Sharaa
Dalam rangka kunjungannya ke Arab Saudi, Presiden Suriah Ahmad Al Sharaa sempat melaksanakan ibadah umrah bersama dengan keluarga dan kelompok terdekatnya.
Ketika melakukan ibadah umrah, presiden Suriah ini sempat masuk ke dalam Kabah. Fasilitas untuk masuk ke dalam Kabah hanya diperbolehkan bagi tamu kehormatan saja.
Kesempatan memasuki Ka'bah adalah pengalaman spiritual yang mendalam dan langka. Para pemimpin Indonesia yang mendapatkan kehormatan ini merasakan momen tersebut sebagai anugerah yang tak ternilai, memperkuat keimanan dan ketakwaan mereka.
Lihat Juga :