Rudal Houthi Tembus Arab Saudi dan Serang Israel Tengah

Minggu, 15 September 2024 - 13:51 WIB
loading...
Rudal Houthi Tembus...
Stasiun kereta Paatei Modiin di Israel rusak akibat serangan rudal Houthi Yaman. Foto/Yonah Jeremy Bob/Jerusalem Post
A A A
TEL AVIV - Kelompok Houthi Yaman telah menembakkan rudal balistik, kemungkinan lebih dari satu, ke wilayah Tel Aviv dan Israel tengah pada hari Minggu (15/9/2024).

Menurut laporan The Jerusalem Post, misil kelompok sekutu Iran itu telah menembus wilayah udara Arab Saudi dan Yordania sebelum masuk ke wilayah Israel.

Magen David Adom, layanan darurat Israel, melaporkan sembilan orang terluka ringan saat berlari ke ruang aman setelah sirene berbunyi.



Layanan itu menambahkan bahwa paramedis telah mengevakuasi mereka yang terluka ke rumah sakit.

Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengeklaim sistem pertahanan udara Arrow menembak jatuh rudal Houthi tersebut.

Namun, pecahan misil jatuh di dekat Gezer dan mungkin di tiga area lain, termasuk stasiun kereta Paatei Modiin di dekat Modiin dan Rehovot, menandakan bahwa sistem Israel gagal menembak jatuh rudal itu di luar wilayah udara Israel.

Peron empat di stasiun kereta mengalami kerusakan sebagai akibatnya.

Polisi Israel mengatakan mereka sedang melakukan operasi di lokasi tempat ditemukannya puing-puing dari pencegat misil di Israel tengah.

Sumber IDF menerima laporan bahwa sistem pertahanan Arrow 3 mungkin telah gagal mencegat rudal di luar wilayah udara Israel. Sedangkan sistem Arrow 2 menembak jatuh rudal tersebut di atas wilayah udara Israel pada percobaan kedua.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Alasan Raja Salman...
5 Alasan Raja Salman Ingin Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
3 Fakta Arab Saudi Bakal...
3 Fakta Arab Saudi Bakal Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
7 Fakta Mohammed bin...
7 Fakta Mohammed bin Salman, Salah Satunya Peran Sentral dalam Diplomasi Global
Laut Merah Membara,...
Laut Merah Membara, UEA Kerahkan Radar Israel di Lepas Pantai Yaman
Haji 2025: 5 Aturan...
Haji 2025: 5 Aturan Penting yang Perlu Anda Ketahui
5 Fakta Arab Saudi Mediasi...
5 Fakta Arab Saudi Mediasi Perundingan Amerika Serikat dan Rusia untuk Akhiri Perang Ukraina
Mantan Panglima Militer...
Mantan Panglima Militer Israel Ini Sebut PM Netanyahu Adalah Musuh Zionis
Tim Medis Arab Saudi...
Tim Medis Arab Saudi Lakukan Ratusan Operasi Jantung dalam Program Medis Kemanusiaan di Suriah
Nah! Pemerintah China...
Nah! Pemerintah China Tak Tahu Kabar Pembatalan Pesanan Pesawat Boeing
Rekomendasi
3 Hakim yang Periksa...
3 Hakim yang Periksa Kasus Korupsi Minyak Goreng Akui Terima Suap
Jurang Finansial di...
Jurang Finansial di Balik Gemerlap UFC 314: Siapa Kaya, Siapa Merana?
Kabar Terbaru Nasib...
Kabar Terbaru Nasib Korban PHK Sritex, Ini Kata Menaker
Berita Terkini
Siapa Daniel Sazonov?...
Siapa Daniel Sazonov? Wali Kota Terpilih Helsinki yang Memiliki Akar Rusia baik Darah dan Ideologi
1 jam yang lalu
5 Alasan Raja Salman...
5 Alasan Raja Salman Ingin Lunasi Semua Utang Suriah ke Bank Dunia
1 jam yang lalu
4 Alasan Rusia Sangat...
4 Alasan Rusia Sangat Percaya dengan Donald Trump, Salah Satunya Mengakui Kesalahan di Masa Lalu
2 jam yang lalu
Pria Ini Didenda Rp84...
Pria Ini Didenda Rp84 Juta karena Memeluk Kanselir Jerman
4 jam yang lalu
AS Berencana Tutup 30...
AS Berencana Tutup 30 Kedutaan dan Konsulat di Seluruh Dunia
6 jam yang lalu
Peralatan Militer Canggih...
Peralatan Militer Canggih dari Berbagai Pangkalan AS di Seluruh Dunia Dikirim ke Israel
7 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved