Zelensky: Pasokan Jet Tempur F-16 dari Sekutu NATO Tak Cukup untuk Melawan Rusia

Selasa, 16 Juli 2024 - 10:04 WIB
loading...
A A A
“Meskipun demikian, kami berharap bahwa latihan Rusia-Belarusia mengenai penggunaan senjata nuklir non-strategis yang sedang berlangsung akan memberikan pemahaman kepada lawan-lawan kami dengan mengingatkan mereka tentang konsekuensi bencana dari eskalasi nuklir lebih lanjut," lanjut Lavrov saat itu.



Lavrov menambahkan: “Pesawat ini akan dihancurkan, seperti jenis senjata lain yang dipasok oleh negara-negara NATO ke Ukraina.”

Zelensky telah lama meminta sekutu Barat-nya untuk menyediakan jet tempur canggih kepada militer Ukraina untuk membantu perang melawan Rusia, yang sekarang sudah memasuki tahun ketiga.

Center for Strategic and International Studies (CSIS), sebuah lembaga think tank yang berbasis di AS, mengatakan dalam analisis yang diterbitkan bulan lalu bahwa dengan strategi yang tepat, pendekatan doktrinal, dukungan logistik dan pelatihan, F-16 dapat memberikan kemajuan penting dalam meningkatkan pertahanan perbatasan Ukraina dan membangun superioritas udara lokal, yang secara signifikan memperkuat posisi Ukraina di lapangan.
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1657 seconds (0.1#10.140)