Ekspor Mesir, UEA dan Yordania ke Israel Meningkat Seiring Genosida di Gaza

Jum'at, 21 Juni 2024 - 19:30 WIB
loading...
A A A
Pada tahun 2022, kedua negara menetapkan target perdagangan tahunan sekitar USD700 juta pada tahun 2025, naik dari sekitar USD300 juta pada tahun 2021.

Kairo telah menjadi mediator utama antara Israel dan Hamas dalam perang saat ini di Gaza dan telah menjaga hubungan damai dengan Israel selama 45 tahun terakhir sejak perjanjian damai 1979.

Namun, hubungan antara kedua negara menjadi semakin tegang sejak Oktober karena kekhawatiran Mesir akan pemindahan massal warga Palestina ke Semenanjung Sinai, gagasan yang telah digembar-gemborkan para politisi Israel.

Pada Mei, ketegangan perbatasan meningkat ketika pasukan Israel merebut perbatasan Rafah yang strategis, satu-satunya terminal darat antara Gaza dan negara Arab.

Dua tentara Mesir tewas dalam baku tembak dengan pasukan Israel di perbatasan Rafah bulan lalu, tetapi tanggapan Kairo sejauh ini tidak terlalu keras pada rezim penjajah Zionis.
(sya)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1481 seconds (0.1#10.140)
pixels