Yunani-Turki Bertempur di Dunia Maya

Selasa, 18 Agustus 2020 - 19:47 WIB
loading...
Yunani-Turki Bertempur...
Foto/Ilustrasi/Sindonews
A A A
ATHENA - Ketegangan antara Turki dan Yunani terkait Laut Mediterania Timur ternyatamerembetke dunia maya . Peretas Turki diduga telah meluncurkan kampanye perang dunia maya. Mereka menargetkan situs web wilayah Yunani Makedonia Timur dan Thrace pada Selasa (18/8/2020). Media Yunani telah melaporkan para peretas Turki mengunggah foto Oruc Reis, kapal Turki yang melakukan eksplorasi cadangan hidrokarbon di perairan yang diklaim oleh Yunani, di halaman depan situs.

Sebuah pesan yang menyertai foto tersebut: “Kami memiliki tentara yang mencintai kematian dan kesyahidan seperti Anda mencintai dunia. #BlueHomeland," bunyi laporan tersebut yang dikutip dari Sputnik.

'Blue Homeland' mengacu pada klaim maritim Turki atas wilayah kaya energi di Laut Mediterania timur.

Situs web tersebut kemudian down dan tetap tidakbisa diakses mulai pukul 1 siang waktu setempat.

Peretasan yang dilakukan oleh Turki yang dilaporkan di situs web pemerintah daerah menyusul serangan serupa oleh kelompok yang menamakan diri mereka "RootAyyildiz", bahasa Turki untuk 'RootStar & Crescent', di situs web Kementerian Tenaga Kerja Yunani.

Serangan itu juga menampilkan pesan yang terkait dengan Oruc Reis. "Setiap Serangan yang Anda Lakukan ke Oruc Reis Akan Mendapat Jawaban di Internet," pesan itu memperingatkan.

Peretas juga dilaporkan membobol situs Rumah Sakit Umum Pelatihan Militer ke-424, di mana foto Oruc Reis muncul sekali lagi.

Minggu lalu, AnonymousGreece mengaku bertanggung jawab atas serangan terhadap setidaknya dua situs web pemerintah Turki, meninggalkan pesan di salah satunya yang menuntut Turki: “Berhenti melanggar hukum kami dan hukum internasional dengan mengirim kapal, pesawat, kapal selam, dan drone secara ilegal” dan “berhenti menggunakan manusia sebagai senjata hibrida di perbatasan kami."

"Untuk setiap serangan baru, kami akan menyerang kembali ke target juga," pesan itu memperingatkan, dengan teks yang disertai dengan gambar tengkorak yang dicat dengan warna bendera Yunani dan gambar Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan yang terlihat bergaya seperti Adolf Hitler dan teks "Erdogan Terrorist and Killer".

Ketegangan antara Yunani dan Turki meningkat secara dramatis bulan ini setelah Oruc Reis memulai kegiatan pengeborannya di Mediterania timur, selatan Antalya dan barat Siprus di wilayah laut yang diklaim oleh Yunani.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Alasan Presiden Erdogan...
5 Alasan Presiden Erdogan Sebut Masjid Al Aqsa sebagai Garis Merah bagi Turki
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
Turki Hancurkan Terowongan...
Turki Hancurkan Terowongan 121 Km di Suriah Utara sejak Januari
Israel dan Turki Kerap...
Israel dan Turki Kerap Bersitegang dalam Isu Gaza, tapi untuk Suriah, Mereka Mesra dan Kompak
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek KAAN, Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Siapa Saja Negara NATO...
Siapa Saja Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina?
Netanyahu Melobi AS...
Netanyahu Melobi AS agar Tidak Jual Jet Tempur F-35 ke Turki
Kecam India Tangguhkan...
Kecam India Tangguhkan Perjanjian Air, Pakistan Nyatakan Siap Perang
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus, Kardinal Giovanni: Sosok yang Merakyat!
Rekomendasi
Approval Prabowo Tertinggi...
Approval Prabowo Tertinggi di Antara Pemimpin G20, Dave: Kita Patut Bangga
Petualangan Seru Wisata...
Petualangan Seru Wisata Kereta di Pegunungan Alpen Swiss, Cuma Rp600 Ribuan!
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
Berita Terkini
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
14 menit yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
1 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
2 jam yang lalu
Dunia Tak Baik-baik...
Dunia Tak Baik-baik Saja, Diplomasi Spontan Menggema pada Pemakaman Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
Dokumen CIA 1993 Prediksi...
Dokumen CIA 1993 Prediksi Siapa Pemenang dalam Perang India dan Pakistan
3 jam yang lalu
3 Dendam Israel ke Paus...
3 Dendam Israel ke Paus Fransiskus, hingga Enggan Mengirim Pejabat Senior ke Pemakaman
4 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved