14 Anggota Pasukan Keamanan Iran Diculik di Perbatasan Pakistan

Selasa, 16 Oktober 2018 - 16:06 WIB
14 Anggota Pasukan Keamanan Iran Diculik di Perbatasan Pakistan
14 Anggota Pasukan Keamanan Iran Diculik di Perbatasan Pakistan
A A A
TEHERAN - Sedikitnya 14 anggota pasukan keamanan Iran, termasuk anggota Garda Revolusi, diculik di perbatasan dengan Pakistan. Begitu bunyi laporan kantor berita IRNA, mengutip seorang pejabat yang mengatakan para penculik adalah anggota kelompok teroris.

Kelompok separatis bersenjata di Iran timur telah meningkatkan serangan terhadap target keamanan dalam beberapa bulan terakhir.

"Ke-14 orang ini diculik sekitar pukul 4 atau 5 pagi di daerah perbatasan Lulakdan," tulis IRNA mengutip pejabat yang tidak disebutkan namanya itu seperti dikutip Reuters, Selasa (16/10/2018).

Lulakdan berada di Sistan-Baluchestan, provinsi mayoritas Sunni yang telah lama diliputi oleh kerusuhan oleh kelompok gerilyawan separatis maupun penyelundup obat bius.

Pada bulan September, Garda Revolusi membunuh empat militan di perbatasan dengan Pakistan, termasuk komandan kedua Jaish al-Adl, kelompok yang telah melakukan beberapa serangan terhadap target militer Iran dalam beberapa tahun terakhir.

Pejabat itu mengatakan beberapa pasukan keamanan adalah anggota pasukan paramiliter sukarela Basij, bagian dari Pengawal Revolusi.

Iran mengatakan kelompok militan memiliki tempat perlindungan yang aman di Pakistan dan telah memperingatkan akan menghantam basis mereka di sana jika Islamabad tidak memberangus mereka.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3841 seconds (0.1#10.140)