Korban Tewas Topan Mangkhut di Filipina Tembus 81 Jiwa

Rabu, 19 September 2018 - 13:52 WIB
Korban Tewas Topan Mangkhut di Filipina Tembus 81 Jiwa
Korban Tewas Topan Mangkhut di Filipina Tembus 81 Jiwa
A A A
MANILA - Jumlah korban tewas amuk Topan Mangkhut di Filipina naik menjadi 81 jiwa. Jumlah korban diperkirakan bisa mencapai tiga digit seiring tim pencari menggali tanah longsor di mana puluhan orang diperkirakan tewas.

Banjir merendam lahan pertanian di utara Filipina dan sejumlah rumah hancur ketika Topan Mangkhut menghantam negara itu akhir pekan lalu dengan angin kencang dan hujan deras.

Sejak itu, jumlah korban telah meningkat sebagian besar karena mayat-mayat yang ditemukan korban dari tanah longsor di kota tambang Itogon. Puluhan orang diyakini masih terkubur di bawah lumpur.

"Dari daftar yang saya lihat, 59 orang masih hilang di Itogon," kata Ricardo Jalad, kepala pertahanan sipil.

"Jika Anda menambahkan itu dengan yang sudah ditemukan, mungkin saja jumlahnya bisa mencapai 100," terang Jalad seperti disitat dari Japan Times, Rabu (19/9/2018).

Topan Mangkhut, yang paling kuat menghantam Filipina pada tahun ini, juga menghantam Hong Kong dan menewaskan empat orang di provinsi selatan Guangdong, China.

Tim penyelamat di Itogon melanjutkan pekerjaan mereka pada hari Rabu, menggali dengan sekop dan tangan kosong di hamparan luas lumpur yang menghancurkan tempat tinggal yang digunakan oleh penambang skala kecil.

Daerah itu siap menghadapi bencana sebelum Mangkhut menerjang; topan datang setelah hampir satu bulan musim hujan terus menerus yang telah membuat kondisi tanah di daerah itu menjadi berbahaya.

Dari ratusan orang yang menggali puing-puing, banyak penambang mencari teman dan kerabat, bertekad untuk memastikan mereka menerima penguburan yang layak.

Badai paling mematikan di Filipina adalah Topan Haiyan, yang menyebabkan lebih dari 7.350 orang tewas atau hilang di Filipina tengah pada November 2013 lalu.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3660 seconds (0.1#10.140)