Iran Mengklaim Masuk 5 Negara Terbaik dalam Industri Nuklir

Rabu, 21 Februari 2024 - 16:50 WIB
loading...
Iran Mengklaim Masuk...
Iran mengklaim masuk dalam 5 negara terbaik dalam industri nuklir. Foto/Reuters
A A A
TEHERAN - Ketua Organisasi Energi Atom Iran (AEOI) Mohammad Eslami mengatakan negaranya berada di peringkat lima besar dalam industri nuklir meskipun sudah bertahun-tahun dikenakan sanksi oleh Barat.

Mohammad Eslami menyoroti pencapaian Iran dalam program energi nuklir damai, termasuk produksi air berat berkualitas tinggi.

“Iran termasuk di antara lima negara teratas dunia dalam banyak bidang seperti industri nuklir,” katanya, dilansir Press TV.

“Saat ini, kami berada di peringkat teratas dalam hal kualitas dan kemurnian air berat yang diproduksi tanpa bantuan asing berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh para ilmuwan di negara tersebut. Kami mampu mengambil bagian dalam pasokan dan ekspor air berat di pasar global.”

Eslami mencatat, air berat dapat digunakan untuk memproduksi mikroelektronika dan beberapa obat baru.



Dia lebih lanjut merujuk pada hambatan kemajuan ilmu pengetahuan Iran di sektor nuklir dan luar angkasa.

Organisasi Energi Atom Iran (AEOI) telah memulai pekerjaan konstruksi pembangkit listrik tenaga nuklir baru di provinsi pesisir selatan Iran, Hormozgan, dengan investasi sebesar USD15 miliar.

Selama beberapa tahun terakhir, Iran telah mencatat banyak pencapaian dalam program energi nuklirnya meskipun bertentangan dengan sanksi AS.

Negara ini juga telah bekerja sama erat dengan Badan Energi Atom Internasional (IAEA) sebagai penandatangan Perjanjian Non-Proliferasi Nuklir (NPT).

(ahm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Perang Panas Trump dan...
Perang Panas Trump dan Iran Bisa Picu Kiamat Inflasi?
Trump akan Modernisasi...
Trump akan Modernisasi Persenjataan Nuklir AS Tanpa Menambah Jumlah
Anggota Parlemen Iran...
Anggota Parlemen Iran Serukan Teheran Memiliki Senjata Nuklir
Iran Rayakan Idulfitri...
Iran Rayakan Idulfitri pada Senin, Presiden Masoud Pezeshkian Serukan Persatuan Negara-negara Islam
Trump Kirim Surat Permintaan...
Trump Kirim Surat Permintaan Perundingan Nuklir, Iran Tolak Mentah-mentah
Iran Tidak Peduli dan...
Iran Tidak Peduli dan Tak Takut dengan Ancaman Trump
Siapa Emmanuel Lidden?...
Siapa Emmanuel Lidden? Penggila Sains Australia yang Dihukum 10 Tahun karena Ingin Membuat Senjata Nuklir
Breaking News: Pipa...
Breaking News: Pipa Gas Petronas Terbakar, 33 Terluka
Luncurkan Kapal Selam...
Luncurkan Kapal Selam Pembawa Rudal Zircon, Putin: AL Rusia yang Terkuat!
Rekomendasi
Hari Kedua Lebaran 2025,...
Hari Kedua Lebaran 2025, Kahiyang dan Bobby Belum Kelihatan di Rumah Jokowi
Mengupas Piala Asia...
Mengupas Piala Asia U-17 2025: Ajang Pembuktian Talenta Muda!
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
Berita Terkini
Lebih dari 2.000 Orang...
Lebih dari 2.000 Orang Tewas akibat Gempa Myanmar, 700 Muslim Meninggal di Masjid
1 menit yang lalu
Perang Panas Trump dan...
Perang Panas Trump dan Iran Bisa Picu Kiamat Inflasi?
1 jam yang lalu
Israel Kembali Bom Beirut,...
Israel Kembali Bom Beirut, 4 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Siapa Hamad bin Isa...
Siapa Hamad bin Isa Al Khalifa? Raja Bahrain yang Bangun Gereja 9.000 Meter Persegi
2 jam yang lalu
Houthi Tembak Jatuh...
Houthi Tembak Jatuh Drone AS ke-16 di Atas Yaman dengan Rudal Buatan Lokal
4 jam yang lalu
5 Tradisi Lebaran Terunik...
5 Tradisi Lebaran Terunik di Dunia, Ada Adu Pecah Telur Rebus di Afghanistan
4 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved