825 Kendaraan Militer Israel Dihancurkan Pejuang Palestina dalam 83 Hari

Jum'at, 29 Desember 2023 - 09:30 WIB
loading...
A A A
“Brigade Al-Qassam menargetkan tank Zionis dengan peluru Al-Yassin 105, menyebabkan beberapa ledakan di dalamnya, dan menyerang daerah tersebut dengan mortir di sebelah timur kamp pengungsi Al-Maghazi di Jalur Gaza tengah,” ungkap pernyataan kelompok pejuang itu.

“Brigade Al-Qassam menargetkan 5 tank Zionis Merkava dengan peluru Al-Yassin 105 di timur kota Khan Younis. Brigade Al-Qassam membombardir beberapa pertemuan tentara dan kendaraan musuh di timur kota Khan Younis di Jalur Gaza selatan dengan mortir,” papar pernyataan mereka.

Pejuang Al-Qassam mampu meledakkan alat peledak anti-personel Al-Ra’adiya di pasukan infanteri Zionis yang menyusup ke daerah Khuza’a, sebelah timur kota Khan Younis.

“Pejuang kami menyebut pembunuhan dan cederanya anggota pasukan (Israel). Brigade Al-Qassam menyerang pasukan yang berkumpul di daerah Tallat al-Rayyis, timur laut wilayah tengah, dengan mortir kaliber berat,” papar pernyataan kelompok pejuang itu.

“Brigade Al-Qassam mengebom pengangkut pasukan Zionis dengan peluru Al-Yassin 105 di timur kota Khan Younis, selatan Jalur Gaza. Brigade Al-Qassam menghancurkan tank Zionis Merkava dengan peluru Al-Yassin 105 di kota Khan Younis, selatan Jalur Gaza, menyebabkannya terbakar,” papar pernyataan pejuang.

Selain itu, Brigade Al-Qassam menembak jatuh drone pengintai model Skylark-2, yang sedang menjalankan misi intelijen untuk musuh di utara wilayah Tal Al-Zaatar di Jalur Gaza utara.

Brigade Al-Quds Jihad Islam juga secara gencar menyerang pasukan Israel.

“Kami menargetkan dua kendaraan militer Zionis dengan dua peluru RPG di poros Al-Tuffah, sebelah timur Gaza. Kami mengebom kumpulan tentara dan kendaraan musuh Zionis dengan rentetan mortir di poros depan timur kamp pengungsi Al-Bureij di Jalur Gaza tengah,” ungkap Brigade Al-Quds.

Kelompok itu menambahkan, “Kami mengebom situs Third Eye (IOF) dengan serangan roket terkonsentrasi. Kami membombardir dengan rentetan roket terkonsentrasi dan rentetan mortir, kumpulan besar tentara musuh dan markas komando dan kendali di tanah Abu Areiban, tenggara lingkungan Al-Zaytoun.”

“Kami membom pertemuan militer dan kendaraan musuh di bukit 86 Al-Kurd di poros kemajuan timur laut Khan Younis dengan rentetan roket. Pejuang kami membombardir pusat operasi pasukan musuh dengan rentetan mortir di wilayah Satar barat, utara Khan Younis,” ungkap kelompok pejuang Palestina itu.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1162 seconds (0.1#10.140)