Brigade al-Qassam Bantai 10 Tentara Elite Israel, Media Zionis Sebut Malapetaka Shujaiya

Kamis, 14 Desember 2023 - 11:33 WIB
loading...
A A A
Korban jiwa terbaru ini menambah jumlah korban tewas tentara Israel dalam serangan darat sejak akhir Oktober menjadi 115 orang.

Hamas mengatakan meningkatnya jumlah tentara Israel yang terbunuh di Gaza menegaskan besarnya kerugian dan kegagalan para pemimpin dan militer Israel.

“Kehadiran berkepanjangan di sana hanya akan memperburuk jumlah korban dan kerugian, menjadikan penjajah sebagai pihak yang menanggung akibat kegagalan dan kekalahan yang tercela,” kata Hamas dalam pernyataan.

Sementara itu, Benny Gantz, anggota Kabinet Perang Israel, mengakui di halaman X-nya bahwa perang Israel di Gaza telah menimbulkan kerugian yang besar, menyakitkan, dan sulit bagi militernya.

"Setiap orang yang jatuh merupakan bekas luka bagi seluruh Negara Israel, dan setiap bekas luka tersebut merupakan pengingat akan kepahlawanan para pejuang kita," tulis dia, seperti dikutip Jordan News, Kamis (14/12/2023).
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1221 seconds (0.1#10.140)