Wali Kota Kanada Dukung Tindakan Israel Tak Peduli Banyaknya Anak Palestina yang Dibunuh

Rabu, 13 Desember 2023 - 08:11 WIB
loading...
A A A
“Hamas harus dibasmi habis-habisan,” lanjut Levi dalam video klipnya.

“[Jumlah korban tewas] sangat buruk, tapi tidak ada cara lain. Hati saya tertuju pada semua orang tak bersalah yang telah menderita kerugian besar dalam tragedi ini, namun kebaikan harus menang atas kejahatan," paparnya.

Ketika ditanya apakah dia akan terus mendukung Israel jika 100.000 anak Palestina terbunuh, Levi menjawab: “Anda bisa memberi saya berbagai macam angka, jawaban saya akan tetap sama: Israel perlu memberantas Hamas.”

Bulan lalu, Levi memberlakukan peraturan di komunitas Hampstead yang menyatakan bahwa siapa pun yang merobek poster warga Israel yang hilang akan didenda CAND1.000—dan uang tersebut akan disumbangkan langsung ke Israel.
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1471 seconds (0.1#10.140)