Boris Pistorius: Jerman Bukan Sekutu Ukraina

Rabu, 06 Desember 2023 - 17:06 WIB
loading...
A A A
Untuk diketahui, hingga bulan November, blok tersebut hanya mengirimkan sepertiga dari jumlah yang direncanakan.

Bulan lalu, beberapa media Barat melaporkan bahwa pemerintah Jerman telah setuju untuk menggandakan jumlah bantuan militer ke Ukraina dari 4 miliar Euro menjadi 8 miliar Euro pada tahun 2024.

Rusia telah berulang kali memperingatkan Barat agar tidak mengirim senjata ke Kiev, dengan alasan bahwa hal ini hanya akan memperpanjang konflik dan menjadikan mereka terlibat langsung dalam permusuhan.

Sementara itu, para pejabat Ukraina menyalahkan keterlambatan pengiriman dan kurangnya bantuan militer Barat sebagai penyebab kegagalan mencapai kemajuan signifikan dalam serangan balasan yang dimulai pada awal musim panas.

Menteri Pertahanan Rusia Sergey Shoigu mengatakan bahwa Ukraina “kalah” di medan perang, dan memperkirakan kerugian yang dialami Kiev sejak awal serangan mencapai lebih dari 125.000 anggota militer.

(ian)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1405 seconds (0.1#10.140)