5 Fakta Pavel Prigozhin, Calon Bos Wagner yang Baru

Rabu, 04 Oktober 2023 - 14:01 WIB
loading...
5 Fakta Pavel Prigozhin,...
Pavel Prigozhin disebut sebagai sosok yang akan memimpin Wagner Group. Foto/east2west news
A A A
MOSKOW - Sosok Pavel Prigozhin kini tengah mencuri perhatian sebab dirinya digadang-gadang jadi pengganti Yevgeny Prigozhin sebagai pemimpin Wagner yang baru.

Setelah bos Wagner, Yevgeny Prigozhin meninggal dalam kecelakaan pesawat, sosok pengganti dirinya mulai ramai diperbincangkan.

Awalnya nama pengganti tertuju pada diri Andrey Trosev yang merupakan salah satu eksekutif Wagner Group.

Namun kini namanya telah tergantikan oleh sosok muda bernama Pavel Prigozhin. Dia bahkan telah memproklamirkan dirinya sebagai pemimpin baru Wagner dengan mengambil alih komando pada 1 Oktober 2023 kemarin.

Dilansir dari Independenta, dalam saluran Telegram terkemuka yang berafiliasi dengan Wagner mengumumkan pada 1 Oktober bahwa Pavel Prigozhin telah mengambil alih komando Wagner.

Pemimpin Wagner yang baru ini juga disebutkan telah bernegosiasi dengan garda nasional Rusia, Rosgvardia, agar organisasi tentara bayaran bergabung kembali dalam pertempuran di Ukraina.

Namun sebenarnya, siapakah sosok Pavel Prigozhin. Berikut ini beberapa fakta yang telah terungkap terkait pemimpin Wagner yang baru.

5 Fakta Pavel Prighozin

1. Anak Yevgeny Prigozhin


Pavel Prigozhin adalah anak dari Yevgeny Prigozhin yang mendapat beberapa harta waris dari ayahnya yang meninggal.

Harta waris yang diperuntukkan baginya ini rupanya termasuk pasukan Wagner yang pernah dipimpin oleh ayahnya.

Dalam foto yang diposting di sosial media menunjukkan bahwa Pavel mewarisi sebagian besar kekayaan ayahnya, termasuk kelompok tentara bayaran, properti, dan harta sebesar 100 juta poundsterling.

2. Masih Berusia 25 Tahun


Sebagai pemimpin baru Grup Wagner, Pavel masihlah dalam usia yang termasuk muda karena baru 25 tahun.

Meski begitu, dirinya bersama ibu dan saudari perempuannya yang bernama Polina rupanya telah memainkan peran yang cukup besar dalam perusahaan bisnis Prigozhin.

Karena itulah, dirinya sudah bukan nama yang asing lagi di kursi pemerintahan dan militer Rusia.

3. Menangani Perusahaan yang Terkena Sanksi AS


Salah satu perusahaan yang dikendalikan oleh Pavel adalah Lakhta Plaza. Perusahaan tersebut dikenai sanksi oleh AS pada Maret 2022 lalu ketika Rusia menjalankan invasinya ke Ukraina.

Sementara itu, kakak perempuannya yakni Polina adalah pemegang saham di perusahaan tersebut sejak tahun 2019.

Selain perusahaan tersebut, Pavel juga sudah mengendalikan banyak perusahaan dan kompleks real estate mewah di St Petersburg, menurut Departemen Keuangan AS pada bulan Maret.

4 Memiliki Hobi Berkuda


Baik Polina, Pavel, dan adik perempuan mereka yang bernama Veronika, memiliki hobi yang sama yakni berkuda.

Mereka bahkan telah berkompetisi di luar Rusia dalam ratusan event selama dekade terakhir, menurut catatan yang dikumpulkan oleh Federasi Internasional untuk Olahraga Berkuda (FEI).

Kuda mereka mempunyai nama seperti Happy Feet, Brunetti dan Zitana, sedangkan kompetisinya diadakan di Jerman, Perancis, Portugal, Italia, Belgia dan Spanyol.

5. Pernah Mengikuti Wagner Ketika di Suriah


Keikutsertaan Pavel di Wagner telah tercatat ketika regu tentara bayaran tersebut beroperasi di Suriah. Hal tersebut sempat diperlihatkan melalui unggahan foto di akun instagram pribadi ayahnya.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0761 seconds (0.1#10.140)