Jet Tempur Siluman F-35 Hilang, Militer AS Diolok-olok

Selasa, 19 September 2023 - 05:29 WIB
loading...
Jet Tempur Siluman F-35...
Militer Amerika Serikat diolok-olok setelah minta bantuan masyarakat untuk mencari jet tempur siluman F-35B yang hilang dalam kecelakaan di South Carolina. Foto/REUTERS
A A A
CHARLESTON - Militer Amerika Serikat (AS) diolok-olok setelah meminta bantuan masyarakat untuk mencari jet tempur siluman F-35B yang hilang dalam kecelakaan.

Jet tempur canggih milik Korps Marinir AS itu hilang di suatu tempat di South Carolina setelah kecelakaan dalam penerbangan pelatihan pada hari Minggu.

Pesawat mengalami masalah yang tidak diketahui di dekat Pangkalan Gabungan Charleston dan pilot melontarkan diri.

“Masyarakat diminta untuk bekerja sama dengan otoritas militer dan sipil seiring upaya ini terus berlanjut,” bunyi permintaan bantuan yang dikeluarkan Pangkalan Gabungan Charleston di media sosial.



Upaya pencarian difokuskan di sekitar Danau Moultrie dan Danau Marion, antara Charleston dan Columbia, berdasarkan posisi terakhir F-35 yang diketahui.

Pilot, yang namanya tidak diungkap, dilaporkan telah kembali dengan selamat ke Pangkalan Gabungan Charleston, namun jet tempur yang dibanderol USD80 juta hingga USD135,8 juta itu belum ditemukan.

“Jika Anda memiliki informasi yang dapat membantu tim pemulihan kami menemukan F-35, silakan hubungi Pusat Operasi Pertahanan Pangkalan,” lanjut pihak Pangkalan Gabungan Charleston.

Upaya militer AS meminta bantuan masyarakat justru menuai ledekan.

"Bagaimana bisa Anda kehilangan F-35?" tulis Nancy Mace, Anggota Parlemen dari Partai Republik yang mewakili salah satu distrik South Carolina, di media sosial X.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
Donald Trump: Tidak...
Donald Trump: Tidak Ada yang Mengusir Rakyat Palestina dari Gaza
Ukraina Setuju Gencatan...
Ukraina Setuju Gencatan Senjata 30 Hari, Ini Respons Rusia
7 Fakta Donald Trump...
7 Fakta Donald Trump Memecat Tentara Transgender AS, dari 12.000 Prajurit LGBT hingga Bumerang Kepalsuan
7 Negara yang Berebut...
7 Negara yang Berebut Kekuasaan di Arktik, Rusia Jadi Jagoannya
Profil Linda McMahon,...
Profil Linda McMahon, Menteri Pendidikan AS Era Trump yang Pecat 50 Persen Pegawainya
Profil Mahmoud Khalil,...
Profil Mahmoud Khalil, Aktivis Muslim AS yang Ditangkap karena Menentang Kebijakan Donald Trump
Rekomendasi
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Ketika Prabowo Cari...
Ketika Prabowo Cari Jaksa Agung: Nggak Hadir Ya, Lagi Ngejar-ngejar Orang
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
23 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
2 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur Siluman F-35...
Jet Tempur Siluman F-35 Lampaui 1 Juta Jam Terbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved