Lepaskan Tembakan, Iran Coba Rampas 2 Kapal Tanker di Selat Hormuz

Rabu, 05 Juli 2023 - 23:53 WIB
loading...
Lepaskan Tembakan, Iran...
Iran dilaporkan coba rampas dua kapal tanker di Selat Hormuz. Foto/Ilustrasi
A A A
DUBAI - Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) mengatakan Iran berusaha merampas dua kapal tanker minyak di dekat Selat Hormuz yang strategis pada Rabu pagi, melepaskan tembakan ke salah satunya.

Dikatakan bahwa dalam kedua kasus, kapal angkatan laut Iran mundur setelah Angkatan Laut AS merespons, dan kedua kapal komersial melanjutkan pelayaran mereka.

“Angkatan Laut Iran memang melakukan upaya untuk menyita kapal tanker komersial yang secara sah melintasi perairan internasional,” kata Tim Hawkins, juru bicara Armada Kelima Angkatan Laut AS yang berbasis di Bahrain.

“Angkatan Laut AS segera merespons dan mencegah penyitaan itu,” imbuhnya seperti dikutip dari Al Arabiya, Rabu (5/7/2023).



Dia mengatakan tembakan yang diarahkan ke kapal kedua tidak menimbulkan korban jiwa atau kerusakan besar.

Tidak ada komentar langsung Iran tentang insiden tersebut.

Ambrey, sebuah dinas intelijen maritim, mengatakan kapal tanker yang ditembaki adalah kapal tanker minyak mentah berbendera Bahama milik Yunani yang sedang transit dari Uni Emirat Arab ke Singapura. Dikatakan penembakan terjadi 28 mil laut timur laut Muscat, Ibu Kota Oman.

Angkatan Laut AS mengatakan Iran telah menyita setidaknya lima kapal komersial dalam dua tahun terakhir dan telah mengganggu beberapa lainnya. Banyak insiden terjadi di dalam dan sekitar Selat Hormuz, muara sempit Teluk yang dilewati 20 persen dari semua minyak mentah.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Ukraina Kehabisan Rudal...
Ukraina Kehabisan Rudal ATACMS Amerika untuk Melawan Rusia
Donald Trump: Tidak...
Donald Trump: Tidak Ada yang Mengusir Rakyat Palestina dari Gaza
Ukraina Setuju Gencatan...
Ukraina Setuju Gencatan Senjata 30 Hari, Ini Respons Rusia
7 Fakta Donald Trump...
7 Fakta Donald Trump Memecat Tentara Transgender AS, dari 12.000 Prajurit LGBT hingga Bumerang Kepalsuan
7 Negara yang Berebut...
7 Negara yang Berebut Kekuasaan di Arktik, Rusia Jadi Jagoannya
Profil Linda McMahon,...
Profil Linda McMahon, Menteri Pendidikan AS Era Trump yang Pecat 50 Persen Pegawainya
Profil Mahmoud Khalil,...
Profil Mahmoud Khalil, Aktivis Muslim AS yang Ditangkap karena Menentang Kebijakan Donald Trump
Rekomendasi
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
Berita Terkini
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
15 menit yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
44 menit yang lalu
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
59 menit yang lalu
Kondisi Genetik Langka,...
Kondisi Genetik Langka, Gadis Ini Tak Merasakan Sakit Bahkan usai Ditabrak Mobil
1 jam yang lalu
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
1 jam yang lalu
Ciptakan 22 Karyawan...
Ciptakan 22 Karyawan Palsu, Manajer HRD Ini Korupsi Rp36,2 Miliar
3 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved