Iran dan Kuba Teken Kesepakatan Bilateral, AS Kian Terancam

Sabtu, 17 Juni 2023 - 12:36 WIB
loading...
Iran dan Kuba Teken...
Presiden Kuba Miguel Diaz-Canel menyambut Presiden Iran Ebrahim Raisi di Havana, Kuba. Foto/tehrantimes
A A A
HAVANA - Presiden Kuba Miguel Diaz-Canel dan Presiden Iran Ebrahim Raisi menyepakati kerja sama multilateral, termasuk di bidang teknologi informasi (IT) dan telekomunikasi.

Perkembangan ini diungkap media Kuba. “Enam dokumen bilateral berupa program umum kerja sama komprehensif dan lima perjanjian industri, ditandatangani oleh kedua pemimpin pada Jumat (16/6/2023) setelah pembicaraan resmi di ibu kota Kuba, Havana,” ungkap laporan Granma.

Para pihak sepakat memperdalam hubungan bilateral dan memperluas konsultasi melalui Kementerian Luar Negeri dan Kementerian Kehakiman.

Nota kesepahaman ditandatangani antara bea cukai kedua negara; perjanjian baru antara kementerian komunikasi kedua negara menyiratkan kerja sama di bidang telekomunikasi, TI, dan layanan pos.

Pada Rabu, Presiden Iran Ebrahim Raisi tiba di ibu kota Kuba dalam kunjungan resmi, setelah melakukan perjalanan ke Venezuela dan Nikaragua sebagai bagian dari tur tiga negaranya di Amerika Latin.



Selama kunjungan presiden Iran ke Nikaragua, para pemimpin kedua negara menandatangani tiga dokumen tentang kerja sama di bidang hukum, ekonomi, dan kesehatan.

Di Venezuela, Raisi dan Presiden Venezuela Nicolas Maduro menandatangani 25 perjanjian tentang kerja sama dan investasi dalam produksi dan pemrosesan minyak dan gas, pertambangan, metalurgi, dan pembentukan perusahaan pengapalan bersama.

Kedekatan antara Kuba dan Iran menjadi ancaman terbaru bagi Amerika Serikat (AS). Sebelumnya, China dikabarkan membangun pangkalan mata-mata rahasia di Kuba. Laporan ini disangkal Beijing.

Kuba terletak hanya beberapa mil dari wilayah AS. Kedekatan Kuba dengan Iran dan China menjadikan ancaman itu semakin dekat dengan Negeri Paman Sam.

Iran sejak lama telah menjadi musuh AS dalam berbagai konflik di sejumlah negara. AS menuding Iran menggerakkan aliansinya untuk mengacaukan kawasan.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Incar 3 Periode, Trump:...
Incar 3 Periode, Trump: Saya Tidak Bercanda
Iran Rayakan Idulfitri...
Iran Rayakan Idulfitri pada Senin, Presiden Masoud Pezeshkian Serukan Persatuan Negara-negara Islam
Donald Trump Marah Besar...
Donald Trump Marah Besar kepada Putin, Ada Apa Gerangan?
3 Ancaman Terbesar Militer...
3 Ancaman Terbesar Militer AS, Paling Utama dan Pertama Adalah China
Trump Kirim Surat Permintaan...
Trump Kirim Surat Permintaan Perundingan Nuklir, Iran Tolak Mentah-mentah
Trump Tuntut Ukraina...
Trump Tuntut Ukraina Bayar Kembali Semua Bantuan AS dengan Bunganya
Trump Pecat Hampir Semua...
Trump Pecat Hampir Semua Karyawan Institut Perdamaian yang Didanai Kongres AS
Jumlah Korban Tewas...
Jumlah Korban Tewas Gempa Myanmar Diprediksi Bisa Mencapai 100 Ribu Jiwa
Gempa M 7,1 Guncang...
Gempa M 7,1 Guncang Kepulauan Tonga, Picu Peringatan Tsunami
Rekomendasi
Tradisi Unik Lebaran...
Tradisi Unik Lebaran di Dunia, Wanita India Beli Perhiasan Baru
Rayakan Lebaran dengan...
Rayakan Lebaran dengan Wisata Alam, Kuliner, dan Belanja di PIK!
Cloudflare Kenalkan...
Cloudflare Kenalkan AI untuk Mencegah Pencurian Data
Berita Terkini
Incar 3 Periode, Trump:...
Incar 3 Periode, Trump: Saya Tidak Bercanda
38 menit yang lalu
Iran Rayakan Idulfitri...
Iran Rayakan Idulfitri pada Senin, Presiden Masoud Pezeshkian Serukan Persatuan Negara-negara Islam
1 jam yang lalu
Donald Trump Marah Besar...
Donald Trump Marah Besar kepada Putin, Ada Apa Gerangan?
2 jam yang lalu
3 Anggota NATO Sangat...
3 Anggota NATO Sangat Takut jika Ukraina dan Rusia Sepakati Gencatan Senjata
3 jam yang lalu
10 Kerajaan Terbesar...
10 Kerajaan Terbesar dan Terluas dalam Sejarah, Kekhalifahan Diwakili Abbasiyah dan Ummayah
4 jam yang lalu
10 Nama Negara Terpanjang...
10 Nama Negara Terpanjang di Dunia, Salah Satunya Mantan Penjajah
5 jam yang lalu
Infografis
3 Ancaman Terbesar Militer...
3 Ancaman Terbesar Militer AS, Paling Utama Adalah China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved