4 Kandidat Siap Tarung dalam Pilpres Turki: Erdogan dan 3 Penantangnya

Jum'at, 31 Maret 2023 - 15:59 WIB
loading...
4 Kandidat Siap Tarung...
Empat kandidat siap bertarung dalam pemilihan presiden Turki 14 Mei 2023. Mereka termasuk kandidat petahana, Presiden Recep Tayyip Erdogan. Foto/Duvar English
A A A
ANKARA - Empat kandidat akan bertarung dalam pemilihan presiden (Pilpres) Turki pada 14 Mei 2023. Mereka termasuk kandidat petahana, yakni Presiden Recep Tayyip Erdogan .

Daftar final empat kandidat presiden Turki—negara yang kini berganti nama menjadi Turkiye—telah dirilis resmi pada hari Jumat (31/3/2023).

Erdogan menjadi kandidat dari Aliansi Rakyat yang berkuasa. Aliansi tersebut didukung Partai Gerakan Islam (HÜDAPAR) dan Partai Tanah Air (ANAVATAN).



Erdogan, yang telah memimpin Turki selama dua dekade terakhir, menghadapi pilpres terberat dalam kariernya karena krisis biaya hidup yang mendalam dan pembangunan kembali kota-kota yang hancur akibat gempa bumi menguji pemerintahannya.


Ini 3 Kandidat Presiden Turki Penantang Erdogan


Setiap kandidat harus memenangkan lebih dari 50 persen suara untuk menghindari putaran kedua dua minggu kemudian.

Mengutip Bloomberg, tiga kandidat presiden penantang Erdogan dalam pilpres Turki 14 Mei mendatang adalah:


1. Kemal Kilicdaroglu


Dia adalah kandidat dari Aliansi Bangsa, kubu oposisi terbesar. Aliansi ini didukung oleh Partai Sejati, Partai Kebebasan Sosial (TÖP), Partai Demokrat Liberal (LDP), dan Partai Pembebasan Rakyat (HKP) yang merupakan partai kecil tanpa keberadaan parlementer.

2. Muharrem Ince


Ince adalah pemimpin Partai Tanah Air. Dia berpisah dari partai pimpinan Kilicdaroglu pada 2021.

İnce menerima 114.657 tanda tangan dari para pemilih.

Persyaratan untuk menjadi kandidat yang tidak memiliki aliansi di Parlemen adalah memperoleh dukungan berupa minimal 100.000 tanda tangan para pemilih.

Majunya Ince menuai kritik karena dianggap membahayakan perolehan suara kubu oposisi yang ingin mengalahkan Erdogan.


3. Sinan Oğan


Dia mewakili Aliansi ATA sayap kanan yang didukung lima partai nasionalis termasuk Partai Zafer yang anti-imigran.

Ogan telah menerima 111.502 tanda tangan dari para pemilih sehingga bisa maju sebagai kandidat presiden.

Aliansi Buruh dan Kebebasan yang terdiri dari beberapa partai kiri termasuk Partai Rakyat Demokratik (HDP) dan Partai Buruh Turki (TİP) sebelumnya mengumumkan bahwa mereka tidak akan mengajukan calon untuk pemilihan presiden.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Alasan Presiden Erdogan...
5 Alasan Presiden Erdogan Sebut Masjid Al Aqsa sebagai Garis Merah bagi Turki
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
Turki Hancurkan Terowongan...
Turki Hancurkan Terowongan 121 Km di Suriah Utara sejak Januari
Israel dan Turki Kerap...
Israel dan Turki Kerap Bersitegang dalam Isu Gaza, tapi untuk Suriah, Mereka Mesra dan Kompak
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek KAAN, Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Siapa Saja Negara NATO...
Siapa Saja Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina?
Netanyahu Melobi AS...
Netanyahu Melobi AS agar Tidak Jual Jet Tempur F-35 ke Turki
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Bagaimana Vatikan Memilih Pemimpin Gereja Katolik Baru?
Kenapa Pope Dipanggil...
Kenapa Pope Dipanggil Paus di Indonesia? Simak Fakta Menarik yang Jarang Diketahui
Rekomendasi
Hari Konsumen Nasional...
Hari Konsumen Nasional 2025, Perjalanan Keluarga Menemukan Makna
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
3 jam yang lalu
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
6 jam yang lalu
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
7 jam yang lalu
Para Pemimpin Timur...
Para Pemimpin Timur Tengah Ungkap Duka Mendalam atas Wafatnya Paus Fransiskus
8 jam yang lalu
Pemukim Israel Culik...
Pemukim Israel Culik 2 Anak Palestina, Mengikat Mereka di Pohon hingga Pingsan
8 jam yang lalu
Benarkah Perusahaan...
Benarkah Perusahaan Satelit China Dukung Houthi Yaman Perangi AS?
9 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Ukraina Tak...
3 Fakta Ukraina Tak Memiliki Masa Depan dalam Konflik Lawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved