Rusia Balas Dendam, Gempur Ukraina dengan 81 Rudal

Kamis, 09 Maret 2023 - 19:49 WIB
loading...
A A A
"Bagaimana kita bisa duduk di sini di ruangan ini, pagi ini, dan membiarkan ini terjadi?" katanya.

“Ini tidak bisa dilanjutkan. Apa yang kita lakukan untuk mencegah hal ini terjadi? Kami adalah IAEA. Kita dimaksudkan untuk peduli dengan keselamatan nuklir," ujarnya.

“Setiap kali kami melempar dadu. Dan jika kita membiarkan ini terus berlanjut dari waktu ke waktu maka suatu hari keberuntungan kita akan habis.”

Mykhailo Podolyak, seorang pembantu Presiden Zelensky, mengatakan militer Rusia telah melancarkan serangan rudal besar-besaran pada malam hari, saat orang-orang sedang tidur.

Dia mengatakan ledakan tercatat di sebagian besar wilayah.

"Fasilitas infrastruktur dan kawasan pemukiman telah terkena dampak. ZNPP [Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Zaporizhzhia] tidak diberi energi," kata Podolyak dalam sebuah posting di Twitter. "Beberapa bagian Ukraina tanpa listrik dan air."

Militer Ukraina mengeklaim telah menembak jatuh hampir tiga lusin rudal yang ditembakkan oleh Rusia.

“Tadi malam, musuh meluncurkan serangan rudal besar-besaran terhadap infrastruktur kritis Ukraina. Musuh meluncurkan 81 rudal dari pangkalan yang berbeda,” kata Panglima Militer Ukraina Jenderal Valery Zaluzhny, dalam sebuah pernyataan.

"Ukraina menghancurkan 34 rudal jelajah," ujarnya.

Ibu Kota, Kyiv, pelabuhan Laut Hitam Odesa dan kota terbesar kedua, Kharkiv, semuanya terkena serangan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0835 seconds (0.1#10.140)