Turun Level, Jepang Pertimbangkan Covid-19 Sebagai Flu Musiman

Jum'at, 20 Januari 2023 - 16:50 WIB
loading...
Turun Level, Jepang...
Jepang mempertimbangkan menurunkan level Covid-19 sama dengan flu musiman. Foto/Ilustrasi/Sindonews
A A A
TOKYO - Jepang akan mempertimbangkan untuk menurunkan peringkat Covid-19 ke kategori yang sama dengan influenza musiman pada musim semi ini. Hal itu diumumkan langsung oleh Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida.

Kishida mengatakan dia telah menginstruksikan pejabat Kementerian Kesehatan Jepang untuk membahas langkah tersebut dan pemerintahannya juga akan meninjau aturan tentang penggunaan masker dan tindakan pandemi lainnya.

“Untuk lebih memajukan upaya ‘hidup bersama Corona’ dan memulihkan Jepang ke keadaan normal, kami akan mentransisikan berbagai kebijakan dan tindakan hingga saat ini secara bertahap,” kata Kishida seperti disitir dari CNN, Jumat (20/1/2023).

Sementara kasus Covid-19 harian di Jepang telah menurun dalam beberapa pekan terakhir, negara itu masih menghadapi sekitar 100.000 kasus infeksi baru setiap hari.



Kementerian Kesehatan Jepang sebelumnya mengkategorikan Covid-19 sebagai penyakit Kelas 2, statusnya sama dengan tuberkulosis dan flu burung. Namun para pejabat sekarang akan membahas pengklasifikasian ulang ke Kelas 5 atau peringkat terendah yang mencakup flu musiman.

Jepang sepenuhnya membuka kembali perbatasannya untuk pengunjung luar negeri Oktober lalu setelah lebih dari dua tahun melakukan pembatasan pandemi, mengakhiri salah satu kontrol perbatasan paling ketat di dunia.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat di situs webnya mengatakan influenza – atau flu biasa – dan Covid-19 adalah penyakit pernapasan menular dengan gejala serupa, tetapi disebabkan oleh virus yang berbeda dan memerlukan pengujian untuk mengonfirmasi diagnosis.



Menurut CDC, risiko kematian atau rawat inap akibat Covid-19 sangat berkurang bagi kebanyakan orang karena tingginya tingkat vaksinasi dan kekebalan populasi dari infeksi sebelumnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Budaya Malu Korupsi...
Budaya Malu Korupsi Terkenal di Jepang, Mengapa Indonesia Tak Bisa Meniru?
Hakim AS Perintahkan...
Hakim AS Perintahkan China Bayar Ganti Rugi Rp391 Triliun dalam Kasus Covid-19
Daftar Negara yang Mendukung...
Daftar Negara yang Mendukung Taiwan secara Resmi dan Tidak Resmi
Janda Bung Karno, Dewi...
Janda Bung Karno, Dewi Sukarno, Lepas Status WNI demi Jadi Caleg Jepang
Pria Indonesia Ini Orang...
Pria Indonesia Ini Orang Asing Pertama yang Jadi Sopir Bus di Jepang
3 Proyek Kontroversial...
3 Proyek Kontroversial yang Dituding Dijalankan USAID, dari Senjata Biologis hingga Covid
Kisah Akiyo, Wanita...
Kisah Akiyo, Wanita 81 Tahun yang Sengaja Lakukan Kejahatan agar Hidup Gratis di Penjara
Elon Musk: USAID Danai...
Elon Musk: USAID Danai Riset Senjata Biologis, Termasuk Proyek Kemunculan Covid-19
Kronologi CIA Ubah Pandangan...
Kronologi CIA Ubah Pandangan Asal-usul Covid-19, dari Kebocoran Laboratorium?
Rekomendasi
Persatuan ASEAN-China...
Persatuan ASEAN-China Jadi Pertahanan Terbaik Asia dalam Hadapi Perang Dagang
Catat Kinerja OTT yang...
Catat Kinerja OTT yang Luar Biasa, Laba Bersih MSIN Melesat Jadi Rp399 Miliar
Timnas Indonesia Tertinggal...
Timnas Indonesia Tertinggal 0-3 dari Australia
Berita Terkini
Mufti Rusia Bongkar...
Mufti Rusia Bongkar Teori Konspirasi The Simpsons
8 menit yang lalu
5 Negara Eropa Musuh...
5 Negara Eropa Musuh Bebuyutan Rusia, Nomor 3 dan Terakhir Pemilik Hulu Ledak Nuklir
46 menit yang lalu
Perbandingan Tingkat...
Perbandingan Tingkat Korupsi Indonesia vs Australia, Mana yang Lebih Korup?
1 jam yang lalu
Liga Arab Desak AS Tekan...
Liga Arab Desak AS Tekan Israel agar Setop Pelanggaran Gencatan Senjata di Gaza
2 jam yang lalu
6 Fakta Senjata Nuklir...
6 Fakta Senjata Nuklir Prancis, Kekuatan yang Akan Payungi Eropa dari Invasi Rusia
2 jam yang lalu
Israel Gelar Operasi...
Israel Gelar Operasi Darat Terbatas di Gaza Tengah, Maju di Netzarim
3 jam yang lalu
Infografis
Covid-19 Varian EG.5...
Covid-19 Varian EG.5 di Singapura Sudah Menyebar ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved