Moskow: Perang Total Dideklarasikan Melawan Rusia di Semua Bidang

Selasa, 06 September 2022 - 22:01 WIB
Prajurit Ukraina menembakkan howitzer M777 ke posisi di garis depan, saat serangan Rusia ke Ukraina berlanjut, di wilayah Kharkiv, Ukraina, pada 1 Agustus 2022. Foto/REUTERS/Sofiia Gatilova
MOSKOW - Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Ryabkov menyatakan perang total telah dideklarasikan melawan Moskow, dan sedang dilancarkan dalam bentuk hibrida di semua bidang.

“Keseriusan periode saat ini tidak boleh diremehkan,” ujar Ryabkov memperingatkan dalam wawancara dengan majalah International Affairs pada Selasa (6/9/2022).

“Perang total telah diumumkan terhadap kami. Itu dilancarkan dalam bentuk hibrida, di semua bidang,” papar diplomat itu, tampaknya merujuk pada bantuan militer dan keuangan yang diberikan ke Ukraina oleh Amerika Serikat (AS), Uni Eropa (UE), dan negara-negara lain di tengah konfliknya dengan Rusia, serta sanksi keras yang dijatuhkan pada Ukraina oleh Barat.

Baca juga: Ukraina Seru Warga Crimea Siapkan Tempat Berlindung, Isyarat Serangan Besar?



“Tingkat permusuhan lawan kami, musuh kami, sangat besar, luar biasa,” ungkap Ryabkov.

Moskow memperingatkan dalam banyak kesempatan bahwa bantuan asing ke Kiev hanya meningkatkan pertempuran di Ukraina dan menempatkan Rusia pada jalur tabrakan dengan blok NATO yang dipimpin AS.

Namun, deputi FM mengingatkan, “Rusia selalu, sepanjang sejarahnya, membuktikan bahwa ia melewati cobaan yang paling sulit dengan kehormatan dan muncul dari mereka bahkan lebih kuat.”

Menurut Ryabkov, "Kali ini akan terjadi juga."
(sya)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More