Jokowi: Rivalitas Kekuatan Besar Membuat Situasi Dunia Semakin Sulit

Jum'at, 26 Juni 2020 - 15:56 WIB
Presiden Indonesia, Joko Widodo dalam KTT ASEAN mengatakan bahwa situasi dunia saat ini semakin sulit dengan meningkatnya rivalitas antara negara-negara besar. Foto/REUTERS
JAKARTA - Presiden Indonesia, Joko Widodo mengatakan bahwa situasi dunia saat ini semakin sulit dengan meningkatnya rivalitas antara negara-negara besar. Hal itu disampaikan Jokowi dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN, yang dilakukan secara virtual.

Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi mengatakan, dalam pertemuan itu Jokowi mengatakan bahwa dunia, termasuk negara-negara di kawasan ASEAN saat ini menghadapi dua tantangan besar, yaitu penanganan Covid-19 dan dampaknya, yakni dampak sosial-ekonominya.

( Baca Juga: Baca juga: AS Kerahkan 3 Kapal Induk ke Indo-Pasifik, Warning bagi China
Seperti diketahui, ketegangan antara Amerika Serikat (AS) dan China, khususnya di kawasan Laut China Selatan kian hari kian meningkat. Selain itu, adanya konflik antara India dan China, di perbatasan kedua negara membuat situasi di kawasan Asia Pasifik semakin meningkat, di tengah belum meredanya pandemi Covid-19.
(esn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More