Mengerikan, 15 Orang Tewas Ditembaki di SD Texas!

Rabu, 25 Mei 2022 - 05:08 WIB
Penembakan massal terjadi di sebuah SD di Texas, Amerika Serikat. Sebanyak 14 anak dan seorang guru tewas dibantai. Foto/New York Post
TEXAS - Sebanyak 14 anak dan seorang guru tewas dibantai pria bersenjata yang mengumbar tembakan di sebuah sekolah dasar (SD) di Texas, Amerika Serikat (AS), Selasa.

Gubernur setempat, Greg Abbott, mengatakan pelaku penembakan massal adalah pria 18 tahun yang juga telah tewas.

Menurut Abbott, pelaku mengumbar tembakan di SD Robb di Uvalde, sekitar 137 km barat San Antonio.

"Dia menembak dan membunuh, secara mengerikan, tidak dapat dipahami, 14 siswa dan membunuh seorang guru," kata gubernur, seperti dikutip AP, Rabu (25/5/2022).

Abott mengatakan pria bersenjata itu adalah penduduk komunitas dan memasuki sekolah dengan pistol, serta kemungkinan dengan senapan juga, dan melepaskan tembakan.



Dia menduga pelaku dibunuh oleh petugas polisi yang merespons serangan tersebut, tetapi peristiwa itu masih diselidiki.

Uvalde Memorial Hospital mengatakan sebelumnya bahwa 13 anak dibawa dengan ambulans dan bus ke fasilitas itu dan rumah sakit lain melaporkan seorang wanita berusia 66 tahun dalam kondisi kritis.

Tidak segera jelas berapa banyak orang, selain yang tewas, terluka dalam penembakan itu

Sebelumnya, pihak Uvalde Consolidated Independent School District mengatakan seorang penembak aktif dilaporkan beraksi di sekolah, yang memiliki pendaftaran di bawah 600 siswa.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More