Nonton Film Porno Saat Sidang, Anggota Parlemen Inggris Mengundurkan Diri

Minggu, 01 Mei 2022 - 09:11 WIB
Neil Parish, seorang anggota parlemen Konservatif di Inggris, mengundurkan diri setelah mengaku menonton film porno dua kali di House of Commons. Foto/Kolase/Sindonews
LONDON - Seorang anggota parlemen Inggris mengundurkan diri setelah mengaku menonton film porno di parlemen.

Neil Parish, seorang anggota parlemen Konservatif di Inggris, mengundurkan diri setelah mengaku menonton film porno dua kali di House of Commons.

Menyebutnya sebagai "momen yang penuh kegilaan," Parish mengatakan untuk yang pertama ia melakukannya secara tidak sengaja. Sedangkan yang kedua kalinya terjadi di House of Commons saat dia sedang duduk menunggu untuk memilih.

Ia pun mengakui telah melakukan kesalahan.



"Saya harus hidup dengan ini selama sisa hidup saya. Saya membuat kesalahan besar yang mengerikan dan saya di sini untuk memberi tahu dunia," ujarnya seperti dikutip dari BBC, Minggu (1/5/2022).

"Saya salah dengan apa yang saya lakukan, tetapi gagasan bahwa saya ada di sana menontonnya, mengintimidasi wanita, maksud saya, saya memiliki 12 tahun di Parlemen dan mungkin mendapat salah satu reputasi terbaik yang pernah - atau memang ada," katanya.

Ditanya tentang mengapa dia memutuskan untuk menonton materi di Commons, Parish mengatakan dia tidak tahu dan dia telah kehilangan akal sehat dan kesopanan.



"Saya salah, saya bodoh, saya kehilangan akal sehat," kata anggota parlemen berusia 65 tahun untuk Tiverton dan Honiton itu, seraya menambahkan bahwa dia membuat "permintaan maaf penuh" atas tindakannya.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Terpopuler
Berita Terkini More