Ngeri, Lahar Gunung Berapi Hancurkan Permukiman Warga Kepulauan Canary

Selasa, 21 September 2021 - 00:01 WIB
Lahar gunung berapi mencapai wilayah pemukiman warga di Kepulauan Canary, Spanyol. Foto/rappler.com/REUTERS
LA PALMA - Lahar letusan gunung berapi di La Palma, Kepulauan Canary, Spanyol , menghancurkan rumah-rumah dan memaksa 5.000 warga mengungsi.

Gunung berapi Cumbre Vieja memuntahkan lahar panas yang mengalir menuruni bukit sejak letusan pada Minggu (19/9/2021), menghancurkan segala sesuatu yang dilaluinya.

Pejabat setempat mengatakan sekitar 100 rumah telah hancur sejauh ini.



Perdana Menteri (PM) Spanyol Pedro Sanchez terbang ke La Palma pada Minggu untuk mengawasi upaya penyelamatan ribuan warga.





Sanchez mengatakan pihak berwenang sedang memantau kebakaran yang mungkin dimulai dari lahar yang terbakar. Aparat militer dan sipil telah dikerahkan untuk membantu.



"Lahar sama sekali tidak meninggalkan apa pun di jalurnya," ungkap Rodriguez kepada penyiar TVE Spanyol, seraya menambahkan penduduk tidak akan kembali ke rumah untuk sementara waktu.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More