Inggris Serukan Respon Global Terkait Laporan Iklim PBB

Senin, 09 Agustus 2021 - 18:23 WIB
“Pesan kami kepada setiap negara, pemerintah, bisnis, dan sebagian masyarakat sangat sederhana. Dekade berikutnya sangat menentukan, ikuti sains dan rangkul tanggung jawab Anda untuk menjaga tujuan 1,5C tetap berjalan,” jelas Sharma.

“Kita dapat melakukan ini bersama-sama, muncul dengan target pengurangan emisi 2030 yang ambisius dan strategi jangka panjang di jalur menuju nol bersih pada pertengahan abad, dan mengambil tindakan sekarang untuk mengakhiri penggunaan tenaga batu bara, mempercepat peluncuran kendaraan listrik, mengatasi deforestasi dan mengurangi emisi metana,” ujarnya.

Sementara itu, Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste, Owen Jenkins mengatakan, laporan IPCC menjadi peringatan bagi kita untuk membulatkan tekad dan meningkatkan ambisi untuk mengurangi emisi.

“Kurang dari 90 hari sebelum konferensi COP26 dibuka di Glasgow, kami mempersiapkan upaya kami untuk mendorong semua negara, termasuk Indonesia sebagai mitra dekat kami, untuk mencapai tujuan ambisius yang dibutuhkan jika kita ingin mempertahankan target 1,5C yang ditetapkan dalam Perjanjian Paris, dalam jangkauan,” ungkap Owen.

Owen mengungkapkan bahwa Inggris dan Indonesia memiliki kemitraan jangka panjang dalam isu-isu iklim dan lingkungan.

Menyusul penyerahan Strategi Jangka PanjangIndonesia untuk mencapai emisi nol bersih pada 2060 ke UNFCCC pada tanggal 21 Juli lalu, Owen berharap dapat bekerja lebih erat dengan teman dan mitra di Indonesia menuju tujuan yang lebih ambisius demi menciptakan planet yang lebih aman dan lebih baik untuk semua.
(ian)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More