KBRI Nairobi Bantu Kepulangan Dua ABK Terlantar di Somalia

Jum'at, 25 Juni 2021 - 18:01 WIB
KBRI Nairobi berhasil memulangkan dua ABK WNI yang terlantar dari Bosaso, Somalia. Foto/kbri nairobi
NAIROBI - KBRI Nairobi berhasil memulangkan dua ABK WNI yang terlantar dari Bosaso, Somalia , pada Rabu (23/6).

Kedua ABK tersebut telah tertahan di Somalia selama berbulan-bulan akibat gaji yang tidak kunjung dibayarkan oleh pemilik kapal.

“Alhamdulillah, kami bersyukur dan sangat berterima kasih kepada KBRI Nairobi yang sudah susah payah memperjuangkan gaji kami dan memulangkan kami ke tanah air,” ungkap Jafar Muadis, salah satu ABK.





Jafar, dan rekannya, Eduardus Raques sangat senang karena penantiannya selama berbulan-bulan untuk dipulangkan telah berakhir.



KBRI mengurus kepulangan dua ABK secara langsung dengan mengirim Pelaksana Fungsi Perlindungan ke Bosaso, Somalia, setelah pihak agen pengirim di Indonesia maupun pemilik kapal tidak dapat dimintai tanggung jawab.



Saat berada di Bosaso, pejabat KBRI juga menemui pihak Imigrasi Somalia untuk pengurusan dokumen perjalanan kepulangan kedua ABK.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More