Baku Tembak dengan Tentara Israel yang Menyamar, 2 Intelijen Palestina Tewas

Kamis, 10 Juni 2021 - 12:53 WIB
Para tentara Israel yang menyamar terlibat baku tembak dengan intelijen militer Palestina di Jenin, Tepi Barat. Foto/Ilustrasi SINDOnews.com
JENIN - Dua anggota intelijen militer Otoritas Palestina (PA) dan seroang anggota kelompok Jihad Islam Palestina (PIJ) tewas dalam baku tembak dengan sejumlah tentara Israel semalam di Jenin.

Laporan media Palestina yang dikutip Jerusalem Post mengatakan para tentara Israel menyusup masuk ke Jenin, wilayah Palestina di Tepi Barat, dengan menyamar sebagai warga sipil untuk mengejar dua anggota Brigade Al-Quds, PIJ, bernama Jamil al-Amouri dan Wissam Abu Zaid.



Melihat aksi para tentara Zionis Israel yang menyamar di Jenin, dua intelijen militer PA langsung mengumbar tembakan. Baku tembak kedua kubu pun tak terhindarkan.



Dua anggota intelijen militer PA yang tewas adalah Adham Yasser Eleiwi dan Tayseer Ayasa.

Muhammad Samer Al-Bazour, anggota lain intelijen militer PA, terluka parah.

Dua anggota Brigade Al-Quds, Jamil al-Amouri dan Wissam Abu Zaid, ditangkap dan ditahan. Namun, al-Amouri meninggal karena luka-luka yang diderita dalam baku tembak.

Army Radio pada Kamis (10/6/2021) melaporkan pasukan rahasia Israel memasuki kota Jenin untuk mengejar dua orang yang mereka sebut "teroris bersenjata" Palestina.

Pasukan Israel terlihat meninggalkan kota Jenin sambil menarik mobil sipil setelah insiden tersebut.

Setelah insiden itu, puluhan warga Jenin turun ke jalan dengan membawa bendera Palestina sambil memekikkan kalimat takbir "Allahu Akbar".

Sebuah aksi mogok kerja telah diumumkan di kota itu untuk berduka atas mereka yang tewas.
(min)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More