Horor, TPS Pemilu Meksiko Dilempari Potongan Kepala Manusia saat Coblosan

Senin, 07 Juni 2021 - 12:04 WIB


Di Sinaloa, orang-orang bersenjata merampok materi pemilu dari TPS. Demikian disampaikan seorang sumber di kantor kejaksaan negara bagian setempat.

Sebanyak 500 kursi di Majelis Kongres Federal, 15 kursi gubernur negara bagian dan ribuan posisi kepemimpinan lokal diperebutkan dalam pemilu. Sekitar 93,5 juta orang Meksiko memiliki hak memilih.

Erik Ulises Ramirez, seorang politisi dari partai oposisi sayap kiri Citizen’s Movement yang selamat dari upaya pembunuhan bulan lalu di Cocula, Negara Bagian Guerrero, mengatakan dua sekutunya telah diculik, dipukuli dan kemudian dibebaskan pada hari Minggu.

Analis keamanan mengatakan sebagian besar kekerasan pemilu cenderung terjadi di tingkat kota, di mana geng kriminal memberikan tekanan untuk memengaruhi hasil pemilu dengan harapan mendapatkan kontrol lebih besar atas perdagangan narkoba dan kejahatan kriminal lainnya.
(min)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More