Pakar Militer Khawatir Kapal Selam Nanggala-402 Indonesia Kebanjiran

Jum'at, 23 April 2021 - 08:21 WIB
Kapal selam KRI Nanggala-402 dinyatakan hilang kontak sejak Rabu (21/4/2021) pukul 04.30 WITA di perairan Bali. Foto/Dokumen SINDOnews.com
JAKARTA - Pakar militer khawatir kapal selam KRI Nanggala-402 Angkatan Laut Indonesia mengalami keretakan pada tangki bahan bakar dan bisa menyebabkan kebanjiran.

Pencarian kapal selam yang hilang kontak di perairan Bali tersebut memasuki hari ketiga pada Jumat (23/4/2021). Kapal Nanggala-402 hilang kontak sejak Rabu dengan membawa 53 awak.





Sebelumnya, tumpahan minyak telah ditemukan di dekat tempat kapal selam itu diperkirakan tenggelam, yang menunjukkan kemungkinan ada kerusakan pada tangki bahan bakar.

“Ada waktu sampai Sabtu sekitar pukul 03.00 pagi. Semoga kita bisa menemukannya sebelum itu," kata Kepala Staf TNI Angkatan Laut, Laksamana TNI Yudo Margono kepada wartawan.

Pakar militer telah memperingatkan bahwa kapal itu bisa saja pecah berkeping-keping jika tenggelam ke kedalaman yang diyakini mencapai 700 meter. Itu jauh di bawah kemampuan kapal Type 209 tersebut.

Presiden Indonesia Joko Widodo meminta rakyat untuk mendoakan seluruh awak. Sedangkan Menteri Pertahanan Australia Peter Dutton mengatakan laporan awal mengangkat prospek "tragedi mengerikan".

Kapal selam buatan Jerman itu dijadwalkan melakukan latihan torpedo langsung ketika meminta izin untuk menyelam. Tak lama kemudian hilang kontak.

Tim pencari difokuskan pada area di sekitar temuan minyak. Menurut Angkatan Laut Indonesia, lokasi pasti kapal itu belum ditentukan, di mana beberapa kapal perang dan helikopter membantu pencarian.

Kerusakan tangki bahan bakar kapal selam bisa menimbulkan masalah besar.

“Jika tangki Anda retak, itu bukan kabar baik,” kata Collin Koh, spesialis urusan Angkatan Laut dan peneliti di S. Rajaratnam School of International Studies di Singapura, seperti dikutip AFP.

“Karena kita berbicara tentang tekanan lambung kapal selam yang ditembus. Sehingga bisa menyebabkan potensi banjir," ujarnya.

Negara tetangga; Singapura dan Malaysia, telah mengirimkan kapal yang diperkirakan akan tiba dalam beberapa hari mendatang, termasuk MV Swift Rescue Singapura—kapal penyelamat kapal selam.

India pada Kamis mengatakan telah mengirim kapal untuk membantu pencarian, sementara Amerika Serikat, Australia, Prancis dan Jerman termasuk di antara negara-negara lain yang telah menawarkan bantuan.

Militer Indonesia sejauh ini menolak berkomentar tentang apakah kapal selam berusia puluhan tahun, yang membawa 53 awak itu, sudah melebihi kapasitas.

Tetapi dilaporkan bahwa kapal selam itu mungkin tenggelam ke kedalaman yang sangat dalam setelah mengalami pemadaman listrik yang membuat awaknya tidak berdaya untuk mengendalikan kapal.

“Ada terlalu banyak hal yang tidak diketahui saat ini,” kata Curie Maharani, pakar pertahanan di Universitas Bina Nusantara di Jakarta.

“Tapi yang kami tahu adalah bahwa ini berpacu dengan waktu.”

Frank Owen, sekretaris dari Submarine Institute of Australia, memperingatkan bahwa menyelamatkan awak yang selamat dengan cepat hampir mustahil.

“Jika kapal selam berada di dasar laut, dan jika berada di kedalaman air di sana, hanya sedikit yang bisa mereka lakukan untuk mengeluarkan orang-orang,” katanya kepada media Australia.

Menteri Luar Negeri Marise Payne menawarkan bantuan kepada militer Indonesia untuk operasi penyelamatannya.

“Kami jelas sangat prihatin dengan laporan ini,” katanya kepada ABC.

“Ini sangat menyedihkan bagi keluarga dan khususnya bagi Angkatan Laut Indonesia.

“Kami mengoperasikan kapal selam yang sangat berbeda dari yang satu ini, tetapi Pasukan Pertahanan Australia dan organisasi Pertahanan Australia akan bekerja dengan operasi pertahanan di Indonesia untuk menentukan apa yang mungkin dapat kami lakukan," paparnya.

“Kami akan mendukung tetangga kami dengan cara apa pun yang kami bisa.”



Indonesia, yang telah meningkatkan peralatan militernya yang sudah tua dalam beberapa tahun terakhir, memiliki lima kapal selam buatan Jerman dan Korea Selatan di armadanya.

KRI Nanggala-402 seberat 1.300 ton pertama kali dikirim untuk layanan pada tahun 1981. Ini adalah kapal selam serang diesel-listrik Type 209, model yang selama setengah abad terakhir telah ditampilkan di lebih dari selusin Angkatan Laut di seluruh dunia, termasuk Yunani, India, Argentina dan Turki.

Meskipun Indonesia sebelumnya tidak pernah mengalami bencana kapal selam, negara-negara lain pernah mengalami kecelakaan di masa lalu.

Di antaranya adalah tenggelamnya Kursk pada tahun 2000, kebanggaan Armada Utara Rusia. Kapal selam itu sedang bermanuver di Laut Barents ketika tenggelam dengan kehilangan 118 awak.

Penyelidikan menemukan sebuah torpedo telah meledak, meledakkan yang lainnya.
(min)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More