Demokrat Tuntut Trump Segera Dipecat atau Diusir dari Gedung Putih

Kamis, 07 Januari 2021 - 10:34 WIB
(BACA JUGA : K-Pop Dorong Pemulihan Ekonomi dan Investasi Indonesia, Caranya? )

Kongres memiliki keleluasaan dalam mendefinisikan kejahatan dan pelanggaran ringan serta tidak terbatas pada pelanggaran pidana yang sebenarnya.

"Pelanggaran esensial adalah pelanggaran terhadap Konstitusi, salah satu yang pada dasarnya mencoba merusak hasil pemilu yang sah menurut hukum," ungkap Bowman.

Seberapa cepat seorang presiden dapat dimakzulkan dan diberhentikan dari jabatannya?

“Secara teoritis, itu bisa dilakukan dalam sehari,” papar Bowman, seraya menambahkan DPR dan Senat memiliki keleluasaan menetapkan aturan pemakzulan sesuai keinginan mereka.

"Mereka bisa memutuskan mendakwa dia besok siang dan menyerahkannya ke Capitol ke Senat dan membuat aturan memulai persidangan besok siang," ujar Bowman. Tidak ada batasan konstitusional untuk itu.

Tujuan Amandemen ke-25

Amandemen ke-25, yang diratifikasi pada 1967 dan diadopsi setelah pembunuhan Presiden John F Kennedy pada 1963, berkaitan dengan suksesi dan kecacatan presiden.

Bagian 4, yang paling mendapat perhatian selama masa kepresidenan Trump, membahas situasi di mana seorang presiden tidak dapat melakukan pekerjaannya tetapi tidak mengundurkan diri secara sukarela.

Agar ini terjadi, Pence dan mayoritas Kabinet Trump harus menyatakan Trump tidak dapat menjalankan tugas kepresidenan dan memecatnya.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More