Racuni Navalny, Pompeo dan G-7 Sebut Rusia Anti Kritik

Rabu, 09 September 2020 - 06:35 WIB
Tokoh oposisi Rusia Alexey Navalny di laporkan telah diracun dengan racun saraf Novichok. Foto/BBC
WASHINGTON - Keracunan "mengerikan" pemimpin oposisi Rusia Alexey Navalny bulan lalu merupakan pukulan telak lain terhadap demokrasi di Rusia. Begitu pernyataan yang dikeluarkan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Mike Pompeo dan para diplomat top negara-negara anggota G-7

"Setiap penggunaan senjata kimia, di mana pun, kapan pun, oleh siapa pun, dalam keadaan apa pun, tidak dapat diterima dan melanggar norma internasional yang melarang penggunaan senjata semacam itu," kata para diplomat top dari G-7, blok tujuh pemimpin dunia negara demokrasi industri, dalam pernyataan bersama.

"Kami akan terus memantau dengan cermat bagaimana Rusia menanggapi panggilan internasional untuk penjelasan tentang keracunan yang mengerikan dari Tuan Navalny," sambung pernyataan itu seperti dilansir dari Washington Examiner, Rabu (9/9/2020).



Utusan G-7 juga menganggap kasus Navalny sebagai lambang permusuhan pemerintah Rusia terhadap kritik.

"Serangan terhadap pemimpin oposisi Navalny ini merupakan pukulan telak lainnya terhadap demokrasi dan pluralitas politik di Rusia," kata Pompeo dan menteri luar negeri G-7 lainnya, bersama dengan Perwakilan Tinggi Uni Eropa Josep Borrell.

"Ini merupakan ancaman serius bagi pria dan wanita yang terlibat dalam membela kebebasan politik dan sipil yang telah dijamin oleh Rusia sendiri," ujarnya.

Kecaman mereka atas serangan racun terhadap Navalny tidak menyisakan ruang untuk keraguan tentang sifat penyakit mendadak yang hampir merenggut nyawa kritikus domestik Presiden Rusia Vladimir Putin yang paling terkemuka itu. Pernyataan G-7 datang hanya beberapa hari setelah Presiden Trump menyatakan ketidakpastian tentang bukti yang berkaitan dengan serangan itu.

“Jadi saya tidak tahu persis apa yang terjadi. Saya pikir itu - tragis," kata Trump.

“Mengerikan. Ini seharusnya tidak terjadi. Kami belum memiliki bukti apa pun, tetapi saya akan memeriksanya," imbuhnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More