9 Sekte Yahudi yang Hidup di Israel, Nomor 5 Menolak Negara Zionis

Rabu, 20 November 2024 - 12:30 WIB
Sephardi adalah kelompok Yahudi yang berasal dari Semenanjung Iberia (Spanyol dan Portugal) sebelum diusir pada abad ke-15.

Mereka kemudian menyebar ke berbagai wilayah seperti Afrika Utara, Timur Tengah, dan Turki. Tradisi dan liturgi mereka berbeda dari Ashkenazi.

4. Mizrahi



Mizrahi adalah kelompok Yahudi yang berasal dari Timur Tengah dan Afrika Utara. Mereka memiliki tradisi dan budaya yang kaya, yang sering kali dipengaruhi oleh lingkungan Arab dan Persia di mana mereka tinggal selama berabad-abad.

5. Neturei Karta



Neturei Karta adalah sekte Yahudi Ortodoks yang menentang keberadaan negara Israel dan Zionisme. Mereka percaya umat Yahudi tidak diizinkan memiliki negara hingga datangnya Mesias.

Kelompok ini didirikan di Jerusalem pada tahun 1938 dan memiliki sekitar 5.000 anggota di Israel, New York, dan London.

6. Karait



Karait adalah sekte Yahudi yang hanya menerima Taurat (lima kitab pertama dari Alkitab Ibrani) sebagai sumber hukum agama, menolak Talmud dan tradisi lisan lainnya.

Mereka memiliki interpretasi yang berbeda tentang banyak hukum dan praktik Yahudi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More