3 Sekutu Terkuat Lebanon, Semuanya Anti-Barat

Kamis, 26 September 2024 - 14:17 WIB
Israel bombardir Lebanon sejak Senin lalu, tewaskan lebih dari 500 orang. Tiga sekutu terkuat Lebanon telah sampaikan dukungan pada Beirut. Foto/Ramiz Dallah/Anadolu Agency
JAKARTA - Sedikitnya ada tiga sekutu terkuat Lebanon yang kekuatannya tidak dapat dipandang remeh. Bahkan ketiga negara ini dikenal anti-Barat dan memusuhi Amerika Serikat (AS).

Lebanon telah menjadi pemberitaan media internasional setelah dibombardir Israel, imbas dari konflik lintas batas antara Hizbullah dan Lebanon.

Hizbullah menegaskan serangan ke Israel, yang dimulai sejak 8 Oktober 2023, sebagai solidaritas untuk warga Palestina di Gaza. Kelompok milisi pro-Iran ini mengatakan serangannya akan berhenti jika Zionis Israel berhenti menginvasi Gaza.





Ketika Israel membombardir Lebanon, sekutu-sekutu Beirut menyampaikan dukungan.

3 Sekutu Terkuat Lebanon

1. Suriah



Hubungan antara Suriah dan Lebanon telah dimulai sejak tahun 1976. Dilansir dari Merip, Damaskus selalu menganggap Lebanon sebagai “halaman belakang” yang terikat dengan tetangga timurnya.

Setelah perang Arab-Israel tahun 1973, Lebanon memasuki orbit strategi Front Timur yang diperbarui dan diperluas yang diusulkan oleh Damaskus setelah berakhirnya Perjanjian Pelepasan Mesir-Israel pertama (Sinai I) pada 18 Januari 1974.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More