10 Negara dengan Janda Terbanyak di Dunia, Ada Indonesia?

Selasa, 17 September 2024 - 16:45 WIB
Seorang perempuan menyalakan lilin di rumah sakit pemerintah pada awal Agustus, di Kolkata, India, Rabu, 4 September 2024. Foto/AP/Bikas Das
JAKARTA - Negara dengan janda terbanyak di dunia menjadi ulasan menarik untuk diketahui. Dari sekian nama, ada beberapa di antaranya yang berstatus negara maju dan berpengaruh.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), “janda” dimaknai sebagai sebutan untuk perempuan yang tidak lagi bersuami. Alasannya bisa karena bercerai atau ditinggal mati suami.

Jumlah janda di dunia telah menjadi perhatian sejumlah pihak, tak terkecuali Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Bukan soal statusnya, mereka menyoroti aspek kesejahteraan para penyandang predikat tersebut.



PBB sendiri merinci empat komponen besar terkait masalah yang dihadapi para janda di dunia. Di antaranya seperti kemiskinan, kekerasan, kesehatan hingga situasi yang berhubungan dengan konflik tertentu.

Lebih jauh, PBB juga mencatat setidaknya ada lebih dari 258 juta janda yang tersebar di seluruh dunia. Lalu, negara mana saja yang memiliki mayoritas di antaranya?

Negara dengan Janda Terbanyak di Dunia



Melalui datanya, PBB sendiri belum pernah merinci persebaran janda di antara negara-negara di dunia. Kendati begitu, ada sejumlah penelitian atau laporan yang memberi informasi mengenai data negara-negara dengan janda terbanyak.

Misalnya publikasi berjudul ‘World Widows Report’ yang pernah disusun The Loomba Foundation, sebuah organisasi atau yayasan kemanusiaan asal India. Laporan tersebut tersebut menunjukan bahwa di dunia ada 258 juta janda beserta 585 juta keturunannya.

Lebih jauh, laporan tersebut juga menyematkan deretan negara dengan populasi janda lebih dari 1 juta jiwa atau lebih di tahun 2015. Dua urutan teratas ditempati negara dengan populasi super besar di dunia.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More