Agama Warga Negara Kolombia dan Persentasenya

Jum'at, 24 Mei 2024 - 15:17 WIB
Warga mengibarkan bendera Kolombia saat Paus Fransiskus mengunjungi Bogota. Foto/REUTERS
BOGOTA - Kolombia merupakan negara yang terletak di kawasan Amerika Selatan. Penduduk negara ini menganut berbagai agama, namun mayoritas beragama Katolik Roma.

Secara geografis, wilayah Kolombia berbagi perbatasan dengan Laut Karibia di utara, Venezuela di timur dan timur laut, Brasil di tenggara, Ekuador dan Peru di selatan dan barat daya, Samudra Pasifik di barat, serta Panama di barat laut. Ibu kotanya berada di Bogota.

Populasi Kolombia diperkirakan mencapai lebih dari 51,8 juta jiwa. Pada sektor kehidupan beragama, warganya diketahui menganut sejumlah agama atau kepercayaan berbeda. Berikut ini persentasenya.

Agama Warga Negara Kolombia

1. Katolik Roma





Agama mayoritas penduduk Kolombia adalah Katolik Roma. Mengutip laman CIA.gov, Jumat (24/5/2024), data tersebut merupakan perkiraan yang dibuat pada 2023.

Hasil perkiraan menunjukan sebagian besar populasi Kolombia adalah pemeluk Katolik Roma. Angkanya sendiri berada pada 63,6% dan menjadi yang paling banyak.

2. Protestan



Berikutnya ada Protestan. Cabang dari kekristenan tersebut juga memiliki banyak penganut di Kolombia.

Pemeluk Protestan di Kolombia mencapai 17,2%. Adapun sebagian besar di antaranya merupakan aliran Evangelis (16,7%).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More