'Gak Mau Kalah, Korea Selatan Akan Luncurkan Satelit Mata-mata
Jum'at, 01 Desember 2023 - 17:38 WIB
SEOUL - Korea Selatan (Korsel) akan meluncurkan satelit mata-mata militer pertamanya pada Sabtu (2/12/2023) esok dengan roket SpaceX. Hal itu diumumkan oleh Kementerian Pertahanan Korsel.
Ini semakin mengintensifkan perlombaan ke antariksa di semenanjung tersebut setelah sebelumnya Korea Utara (Korut) meluncurkan satelit mata-mata militer pertamanya ke angkasa bulan lalu.
"Satelit pengintai Seoul, yang dibawa oleh salah satu roket SpaceX Falcon 9 milik Elon Musk, akan lepas landas dari Pangkalan Angkatan Luar Angkasa AS Vandenberg di California pada pukul 03.19 waktu Seoul," kata seorang pejabat Kementerian Pertahanan Korsel kepada wartawan seperti dikutip dari Channel News Asia, Jumat (1/12/2023).
SpaceX merilis foto roket Falcon 9 yang dipasang secara vertikal di landasan peluncuran dengan huruf "KOREA" terpampang di atasnya.
Jika berhasil diluncurkan ke orbit, Korsel akan memperoleh satelit mata-mata pertama yang dibangun di dalam negeri untuk memantau tetanghganya Korut yang mempunyai senjata nuklir.
Seoul berencana meluncurkan empat satelit mata-mata tambahan pada akhir tahun 2025 untuk meningkatkan kapasitas pengintaiannya di Korut.
Menurut kantor berita Yonhap, ditetapkan untuk mengorbit antara 400km dan 600km di atas bumi, satelit Seoul mampu mendeteksi objek sekecil "30cm".
“Mempertimbangkan resolusi dan kapasitasnya untuk observasi Bumi… teknologi satelit kami berada di peringkat lima besar secara global,” klaim pejabat kementerian pertahanan Korsel, seperti dikutip oleh Yonhap.
Ini semakin mengintensifkan perlombaan ke antariksa di semenanjung tersebut setelah sebelumnya Korea Utara (Korut) meluncurkan satelit mata-mata militer pertamanya ke angkasa bulan lalu.
"Satelit pengintai Seoul, yang dibawa oleh salah satu roket SpaceX Falcon 9 milik Elon Musk, akan lepas landas dari Pangkalan Angkatan Luar Angkasa AS Vandenberg di California pada pukul 03.19 waktu Seoul," kata seorang pejabat Kementerian Pertahanan Korsel kepada wartawan seperti dikutip dari Channel News Asia, Jumat (1/12/2023).
SpaceX merilis foto roket Falcon 9 yang dipasang secara vertikal di landasan peluncuran dengan huruf "KOREA" terpampang di atasnya.
Jika berhasil diluncurkan ke orbit, Korsel akan memperoleh satelit mata-mata pertama yang dibangun di dalam negeri untuk memantau tetanghganya Korut yang mempunyai senjata nuklir.
Seoul berencana meluncurkan empat satelit mata-mata tambahan pada akhir tahun 2025 untuk meningkatkan kapasitas pengintaiannya di Korut.
Menurut kantor berita Yonhap, ditetapkan untuk mengorbit antara 400km dan 600km di atas bumi, satelit Seoul mampu mendeteksi objek sekecil "30cm".
“Mempertimbangkan resolusi dan kapasitasnya untuk observasi Bumi… teknologi satelit kami berada di peringkat lima besar secara global,” klaim pejabat kementerian pertahanan Korsel, seperti dikutip oleh Yonhap.
tulis komentar anda