5 Strategi Hamas Berperang Mengalahkan Tentara Israel dalam Invasi Darat ke Gaza

Senin, 20 November 2023 - 22:02 WIB

2. Menggunakan Taktik Intelijen untuk Menyesatkan Israel



Foto/Reuters

Sebagai kelompok perjuangan, Hamas memiliki jaringan intelijen yang sangat terkoordinir dan sangat rapi. Mereka juga menjalankan misi-misi serta operasi rahasia yang sangat rapi.

“Hamas menggunakan taktik intelijen yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk menyesatkan Israel selama beberapa bulan terakhir, dengan memberikan kesan publik bahwa mereka tidak bersedia melakukan perlawanan atau konfrontasi dengan Israel sambil mempersiapkan operasi besar-besaran ini,” kata sumber tersebut.

Sebagai negara besar, anehnya Israel justru tertipu dengan permainan intelijen Hamas. Berbagai jebakan Hamas justru mendapatkan umpan yang mematikan di kubu Israel.

3. Melakukan Latihan dengan Matang



Foto/Reuters

Dalam salah satu elemen paling mencolok dari persiapan Hamas, Hamas membangun pemukiman tiruan Israel di Gaza di mana mereka melakukan pendaratan militer dan berlatih untuk menyerbunya. Sumber yang dekat dengan Hamas menambahkan bahwa mereka bahkan membuat video dari manuver tersebut.

“Israel pasti melihat mereka tapi mereka yakin bahwa Hamas tidak tertarik untuk melakukan konfrontasi,” kata sumber itu.

Dalam invasi ke Gaza, Hamas juga sudah menyiapkan diri menyambut tentara Israel. Apalagi, Hamas tahu bahwa tentara Israel sangat buta dengan peta di Gaza. Akibatnya, Israel justru kerap terjebak dengan berbagai halang rintang yang dimainkan Hamas.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More