9 Negara dengan Tingkat Perkawinan Sedarah Tertinggi

Selasa, 03 Oktober 2023 - 14:36 WIB
Ada 9 negara dengan tingkat perkawinan sedarah tertinggi di dunia. Foto/REUTERS
JAKARTA - Perkawinan sedarah mengacu pada situasi di mana individu-individu yang berkerabat dekat satu sama lain, seperti saudara kandung atau pun sepupu) berkembang biak dan menghasilkan keturunan.

Perkawinan sedarah dapat terjadi antara manusia dan juga hewan.

Perkawinan sedarah jarang terjadi di sebagian besar negara maju, namun memberikan kontribusi yang relevan secara statistik terhadap jumlah total kelahiran di negara berkembang tertentu.



Praktik perkawinan antarkerabat dekat—biasanya sepupu—dikenal dengan istilah "consanguineous marriage".



Meskipun jarang terjadi di Amerika dan Eropa modern, perkawinan sedarah sangat umum terjadi di Afrika Utara dan Timur Tengah, yang merupakan aspek tradisional dan dihormati di banyak budaya setempat.

Di banyak negara, consanguineous marriages (perkawinan sedarah) dan inbreeding (kawin sedarah) dianggap ilegal. Hubungan seksual antara pasangan sedarah biasanya disebut sebagai inses.

9 Negara dengan Tingkat Perkawinan Sedarah Tertinggi



Meskipun jarang ada data akurat per negara, namun secara negara-negara di Timur Tengah, Afrika Utara, dan sebagian Asia Barat memiliki tingkat perkawinan sedarah tertinggi di dunia.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More