Rusia Rebut Rudal Canggih Storm Shadow Inggris, Rahasianya Bakal Dibongkar
Sabtu, 08 Juli 2023 - 07:32 WIB
MOSKOW - Rusia mengeklaim telah merebut rudal canggih Storm Shadow yang dipasok Inggris untuk Ukraina. Misil itutelah diserahkan kepada ahli senjata Moskow untuk dibongkar rahasia dari kecanggihannya.
Storm Shadow merupakan rudal dengan jangkauan 155 mil. Akurasi dari serangannya yang presisi diklaim Barat telah merusak parah posisi pasukan Rusia di Ukraina dalam beberapa pekan terakhir.
Namun sumber-sumber pro-Moskow mengeklaim bahwa tentara Rusia telah berhasil membawa satu rudal Storm Shadow dari zona perang di Ukraina.
Sebelumnya koresponden perang media pemerintah Rusia Andrey Rudenko mengatakan: "Pasukan Ukraina menjual satu roket Storm Shadow kepada rekan-rekan [Rusia] kami."
Namun mantan kepala Badan Antariksa Rusia, Dmitry Rogizin, mengatakan rudal itu ditembak jatuh—diduga di area ladang jagung.
Misil itu dilaporkan hanya mengalami sedikit kerusakan ketika ditembak jatuh.
Dalam sebuah video yang beredar, rudal itu terlihat dibundel ke dalam kendaraan Rusia.
"Musuh mencoba mencegah kami merebut trofi semacam ini, dan [mencegah] mengirimkannya dengan selamat ke [Rusia] dengan mengirimkan kelompok petempur untuk mencegat," kata Rogozin, yang sekarang berbasis di zona perang di Ukraina.
"Rudal itu baru saja diserahkan ke salah satu perusahaan pertahanan kami, yang spesialisnya akan menguraikan algoritma sistem kontrol dari senjata misil berbahaya ini, dan membaginya dengan pakar pertahanan udara," imbuh dia.
"Tim penyelamat Rusia mengatasi tugas ini, dan baru saja melaporkan hasilnya kepada saya," katanya, seperti dikutip Mail Online, Sabtu (8/7/2023).
Peralatan radio-elektronik onboard dari rudal Storm Shadow itu dilaporkan masih utuh, dan menjad "hadiah utama" bagi Rusia.
Storm Shadow merupakan rudal dengan jangkauan 155 mil. Akurasi dari serangannya yang presisi diklaim Barat telah merusak parah posisi pasukan Rusia di Ukraina dalam beberapa pekan terakhir.
Namun sumber-sumber pro-Moskow mengeklaim bahwa tentara Rusia telah berhasil membawa satu rudal Storm Shadow dari zona perang di Ukraina.
Sebelumnya koresponden perang media pemerintah Rusia Andrey Rudenko mengatakan: "Pasukan Ukraina menjual satu roket Storm Shadow kepada rekan-rekan [Rusia] kami."
Baca Juga
Namun mantan kepala Badan Antariksa Rusia, Dmitry Rogizin, mengatakan rudal itu ditembak jatuh—diduga di area ladang jagung.
Misil itu dilaporkan hanya mengalami sedikit kerusakan ketika ditembak jatuh.
Dalam sebuah video yang beredar, rudal itu terlihat dibundel ke dalam kendaraan Rusia.
"Musuh mencoba mencegah kami merebut trofi semacam ini, dan [mencegah] mengirimkannya dengan selamat ke [Rusia] dengan mengirimkan kelompok petempur untuk mencegat," kata Rogozin, yang sekarang berbasis di zona perang di Ukraina.
"Rudal itu baru saja diserahkan ke salah satu perusahaan pertahanan kami, yang spesialisnya akan menguraikan algoritma sistem kontrol dari senjata misil berbahaya ini, dan membaginya dengan pakar pertahanan udara," imbuh dia.
"Tim penyelamat Rusia mengatasi tugas ini, dan baru saja melaporkan hasilnya kepada saya," katanya, seperti dikutip Mail Online, Sabtu (8/7/2023).
Peralatan radio-elektronik onboard dari rudal Storm Shadow itu dilaporkan masih utuh, dan menjad "hadiah utama" bagi Rusia.
(mas)
tulis komentar anda