China Ragu Ukraina Mampu Tembak Jatuh Rudal Hipersonik Rusia

Kamis, 06 Juli 2023 - 11:15 WIB
Seorang penerbang memeriksa jet tempur MiG-31 Angkatan Udara Rusia sebelum penerbangan dengan rudal hipersonik Kinzhal selama latihan di lokasi yang tidak diketahui di Rusia. Foto/Kemhan Rusia/REUTERS
KIEV - Klaim Ukraina bahwa militernya telah menjatuhkan rudal hipersonik Rusia memicu ketidakpercayaan dari seorang pejabat China yang berkunjung.

Menteri Pertahanan Ukraina Aleksey Reznikov menjelaskan hal itu dalam akunnya menurut laporan The Financial Times pada Rabu (5/7/2023).

Departemen Reznikov mengklaim telah mencegat rudal Kinzhal Rusia untuk pertama kalinya pada Mei, menggunakan sistem anti-rudal Patriot buatan Amerika Serikat (AS).



Kiev sejak itu melaporkan telah menjatuhkan lebih dari selusin senjata semacam itu, yang diejek oleh Moskow karena tidak sesuai dengan kenyataan.

Pejabat Ukraina menyatakan negaranya telah membuktikan senjata hipersonik dapat ditembak jatuh, menunjukkan dalam proses kemampuan canggih sistem NATO.

Dia mengklaim ketika dia menyampaikan berita keberhasilan pertama kepada seorang pejabat AS, jawabannya adalah, "Fantastis!"



Tetapi Li Hui, perwakilan khusus China untuk urusan Eurasia, yang mengunjungi Kiev pada pertengahan Mei, merasa skeptis tentang kemampuan Kiev mengalahkan Kinzhal, menurut Reznikov.

"Saya mengusulkan bahwa jika ada keraguan, kami siap memberikan bukti," ujar Reznikov kepada surat kabar itu, menambahkan Li meninggalkan negara itu tanpa melihat bukti yang diklaim.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More